POPULAR STORIES

5 Mobil Terpopuler Tahun 90-an Di Indonesia

5 Mobil Terpopuler Tahun 90-an di Indonesia 5 Mobil Favorit 1990 di Indonesia ©Istimewa

KabarOto.com- Mobil yang muncul tahun 90-an juga memiliki kondisi body yang bagus dan jarang sekali mengalami masalah. Mobil yang diproduksi pada tahun ini juga memiliki mesin bandel dan memiliki desain yang tidak termakan zaman.

Mobil-mobil yang beredar tahun 90-an merupakan mobil dengan impresi yang berbeda sekali. Banyak sekali mobil tahun 90-an ternyata masih dianggap jauh lebih berkesan daripada mobil yang diproduksi tahun 2000-an.

Berikut ini merupakan mobil-mobil yang lahir dan beredar di tahun 1990-an terpopuler di Indonesia.

1. Toyota Corolla



Toyota Corolla adalah mobil sedan dengan kapasitas mesin 1.600 cc yang diproduksi pada tahun 1992 hingga 1997. Mobil pabrikan asal Jepang generasi ketujuh banyak disukai oleh pecinta otomotif di Indonesia.

Toyota Corolla memang memiliki tampilan body yang ramping dan sedap dipandang mata. Cukup sedikit modifikasi di bagian eksterior, mobil ini cocok untuk diajak nongkrong.

2. BMW 325 E30



Masih ingatkah kalian dengan film 'Catatan Si Boy'? film legendaris Indonesia yang diperankan oleh Onky Alexander itu juga ikut melejitkan pamor BMW 325 E30 di kalangan anak muda tahun 1987.

Sedan milik produsen Jerman tampil dengan kelir putih dan bumper tinggi dengan hiasan empat lampu depan. Selain itu, mobil tua ini dibekali mesin bertenaga 2500cc.

3. Mitsubishi Lancer GTi



Anak muda tahun 1990 menyukai jenis mobil yang bisa ngebut namun irit budget. Kebanyakan mereka menjatuhkan pilihannya kepada Mitsubishi Lancer GTi keluaran tahun 1993.

Sedan keluaran Jepang itu dibekali mesin 1800cc. Desain mobil yang terlihat sporty dan jeroannya yang mudah dimodifikasi membuat sedan ini menjadi pilihan pecinta otomotif di Indonesia.

4. Suzuki Escudo



Suzuki Escudo sangat terkenal di kalangan anak muda tahun 1990-an. Mobil jenis SUV ini berbentuk bodi long lasting pada tahun 1990 hingga 1998.

Kebanyakan anak muda era 90-n senang memodifikasi Suzuki Escudo dengan tampilan ceper. Hasilnya mobil terlihat eye-catching hingga sedap untuk dipandang mata. SUV asal Jepang ini dilengkapi mesin 2,0 liter H20A V6 dengan bahan bakar petrol.

5. Honda Estilo



Honda Estilo cukup terkenal Di kalangan anak muda 90-an. Estilo hadir di pasaran dengan bodi lebih compact dan mengusung dua pintu.

Sampai saat ini, Estilo masih banyak berkeliaran di jalanan, bahkan banyak di antaranya masih dalam kondisi terawat. Bodynya anak muda Indonesia yang masih menggunakan mobil ini termasuk diikutsertakan dalam ajang modifikasi.