POPULAR STORIES

Acara Kumpul-kumpul VW Lawas Bakal Diadakan Di IIMS 2018

Acara Kumpul-kumpul VW Lawas Bakal Diadakan di IIMS 2018 Ajang kumpulnya VW kodok terbaik se-nusantara (Foto:Istimewa)

KabarOto.com - Dari sekian banyak acara yang ada di perhelatan IIMS 2018, ada yang menarik perhatian pengunjung. Jika Indonesia International Motor Show menjadi salah satu ajang bergengsi bagi para APM untuk meluncurkan produk terbarunya, acara bertajuk Beetle Battle II yang rencananya akan digelar pada 22 April 2018 akan menghadirkan kendaraan ikonik asal Jerman dahulu kala.

"Meski saat ini VW Beetle 'kodok' sudah tidak diproduksi lagi oleh pabriknya, namun pemilik dan penggemar mobil ini dapat ditemui di hampir setiap negara. Walaupun cukup sulit untuk merawatnya, mobil inilah yang menyatukan pecintanya di lintas negara," ujar Ario N Setiantoro selaku Ketua VBC.

Baca Juga: Motor Custom Gendong Mesin VW Kodok

Itulah latar belakang diadakannya penerus acara Beetle Battle I yang dulu diadakan pada 7 Juni 2014 di Jakarta Pusat. Dalam kegiatan ini, Volkswagen Bettle Club sebagai salah satu club tertua di ranah otomotif Indonesia akan mengumpulkan VW 'kodok' terbaik dari seluruh Nusantara dan akan menentukan 10 terbaik diantaranya.

Penjurian akan dilakukan oleh orang-orang yang puluhan tahun menekuni dunia VW lawas. Diklaim pihaknya bahwa dalam proses pencarian 10 terbaik VW itu tidak ada yang dibatasi dalam segi kelas. Acara ini juga akan diisi oleh street parade VW 'Kodok' lawas, part swap meet & merchandise, VW car booth sale, food truck, dan hiburan seperti DJ, dan live music.

Selain itu, akan ada acara temu kangen dengan personil klub-klub VW lawas yang juga menjadi salah satu tujuan atau agenda acara, yakni menjadi ajang reuni dari orang-orang yang sempat eksis di era 80-90an dengan status penggemar atau fanatik VW 'Kodok'