POPULAR STORIES

Benjolan Jok Di Yamaha Aerox 125LC Untuk Menahan Pembonceng

Benjolan Jok di Yamaha Aerox 125LC Untuk Menahan Pembonceng Benjolan Jok di Yamaha Aerox 125LC Untuk Menahan Pembonceng (Foto: Ahmad Djainuidn/KabarOto)

Baru baru ini PT Yamaha Indonesia Motor Manucfaturing (YIMM) menyegarkan tampilan Yamaha Aerox 125LC dengan menyematkan livery Movistar Yamaha MotoGP. Ada yang unik di samping tampilan keren motor Yamaha Aerox 125LC ini, pada bagian jok Yamaha Aerox 125LC ini terdapat benjolan untuk menahan penumpang pada bagian belakang (pembonceng). Tampilan unik ini menjadi perhatian beberapa calon pembeli di sebuah dealer Yamaha.

"Benjolan ini untuk apa yah? tanya seorang calon pembeli, ada juga para wanita yang tersenyum senyum malu bila memperhatikan benjolan unik ini. Berbeda dengan bro Pange seorang pemilik yang belum lama menggunakan Yamaha Aerox 125LC ini, ia mengatakan benjolan unik di jok ini berguna untuk menahan beban pembonceng saat motor melakukan pengereman. Karena benjolan unik ini berada tepat pada bagian tengah dari kedua belah kaki."

Benjolan Jok di Yamaha Aerox 125LC Untuk Menahan Pembonceng (Foto: Ahmad Djainuidn/KabarOto)

Benjolan Jok di Yamaha Aerox 125LC Untuk Menahan Pembonceng (Foto: Ahmad Djainuidn/KabarOto)

Spesifikasi Aerox 125LC livery Movistar Yamaha MotoGP sama dengan Aerox 125LC (reguler) yang diluncurkan Januari 2016 lalu. PT Yamaha Indonesia Motor Manucfaturing (YIMM) membandrol Harganya berbeda, Aerox 125LC livery Movistar Yamaha MotoGP Rp 18.600.000 sedangkan Aerox 125LC reguler harganya Rp 18.200.000.

Baca juga :