POPULAR STORIES

Bikers Day Dirgantara Di Anniversari Ke-3 SRMC Indonesia

Bikers Day Dirgantara di Anniversari ke-3 SRMC Indonesia Potong kue ulang tahun di anniversari ke-3 SRMC Indonesia, di Lanud Sulaeman Bandung.

KabarOto.com - Bertempat di Lanud Sulaeman Bandung, Jawa Barat, Single Riders Motor Cycle (SRMC) Indonesia memperingati hari jadi komunitas mereka yang ke-3. Mengangkat tema "Bikers Day Anniversary" yang dirayakan bersama anggota TNI AU, Sabtu (28/4/2018).

Baca Juga: Royal Enfield Beri Penghargaan kepada Komunitasnya

kabarOto
Anggota SRMC Indonesia

Anniversary Single Riders MC (SRMC) Indonesia Ke-3 tahun diresmikan langsung Komandan Lanud Sulaeman Bandung, Kolonel Tyas Nur Adi, didampingi Brader Nianes, Ell Presidente Single Riders MC Indonesia dan juga kang Jamal, pesinetron Preman Pensiun sebagai Honorary Single Riders MC Indonesia.

Kegiatan yang dihadiri kurang lebih 5.000 Bikers se-Indonesia itu berlangsung hikmad, diisi dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan lagu selamat ulang tahun dari kelompok band Jamrud. Terlihat kebersamaan antara prajurit TNI AU dan bikers yang hadir dalam anniversari ke-3 SRMC Indonesia ini.

"Saya sangat terharu dan bangga melihat kebersamaan para prajurit TNI AU dengan para bikers yang hadir. Hal ini menunjukkan antara anggota TNI dan bikers dapat bersatu dalam kebersamaan, dan dalam menjaga keamanan NKRI." Kata Om Dida, Founder dari SRMC Indonesia kepada kabarOto, Sabtu (28/4/2018) lalu.

kabarOto
Anggota TNI AU menjadi satu bersama para bikers

Kegiatan anniversary itu diisi ramah tamah antara bikers se-Indonesia dan anggota TNI ini. Mereka dipersatukan dengan musik yang dimeriahkan artis lokal Bandung dan nasional. Selain itu, juga ditampilkan kesenian budaya daerah Jawa Barat pada malam hari.

Anniversari ke-3 SRMC Indonesia mendapat dukungan penuh dari TNI AU Lanud Sulaeman Bandung dan bikers Bandung, serta dukungan PD TV Channel dengan dibuatkannya film pendek berjudul "Perjalan Aniversary ke 3 Single Riders MC Indonesia Bersatu dengan TNI AU".

"Kegiatan yang berlangsung mulai pagi sampai malam berjalan lancar, dan saya mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh anggota TNI AU Lanud Sulaeman Bandung yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini, dan juga kepada seluruh bikers se-Indonesia yang telah memeriahkan perhelatan anniversari ke-3 SRMC Indonesia. Salam Bikers (SRMC Sa Etik Oge Eundeur)."

kabarOto

kabarOto

kabarOto

kabarOto

kabarOto

Berita Terkait

Berita Terkait