POPULAR STORIES

Datsun GO Panca Special Version Tampil Lebih Sporty

Datsun GO Panca Special Version Tampil Lebih Sporty Datsun Go Panca Special Version (foto: ist)

Datsun GO Panca Special Version hanya sebanyak 300 unit mulai diperkenalkan ke publik hari ini. Bro dan sis yang ingin memilikinya bisa segera memesan mulai bulan Februari 2017 dengan menghubungi dealer Datsun terdekat. Jumlahnya terbatas hanya 250 unit untuk warna White Edition dan 50 unit untuk Red Edition, dan harganya ada penambahan Rp6-7 juta dari varian GO Panca T-Active. Saat ini harga Datsun Go Panca T-Active sekitar Rp113,8 juta.

Menurut Head of Datsun Indonesia Indriani Hadiwidjaja, hadirnya mobil Datsun GO Panca edisi terbatas ini merupakan upaya Datsun untuk menghadirkan mobil dengah harga terjangkau namun berdesain atraktif. Datsun GO Panca Special Version didesain untuk para risers yang memiiliki keinginan tampil lebih berani dan tegas. Perubahan tampilan Datsun GO Panca Special Version terutama dengan adanya penambahan aksesori di bagian eksterior yakni roof hitam, spoiler hitam, body side molding, dan ada logo spesial versi, serta spion sudah electric mirrod. Selain itu perubahan desain pelek berdiameter 15 cm yang dibalut dengan warna hitam pekat. Perubahan ini membuat edisi terbatas Datsun GO Panca Special Version tampil lebih sporty. Untuk spesifikasi mesin, interior dan suspensi sama seperti varian tertinggi T Active. Go Panca Special Version mengusung mesin 1.200 cc bertenaga 68 ps dengan torsi 104 Nm.

PT Nissan Motor Indonesia (NMI) selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Datsun asal Jepang ini memasarkan Datsun GO Panca Special Version dengan dua pilihan warna, putih dan merah. Versi warna putih akan mendapatkan body side molding dan foglamp finisher berwarna merah. Versi warna merah mendapatkan sentuhan body side molding dan foglamp finisher berwarna hitam.

Baca juga: