POPULAR STORIES

Dua Pembalap Andalan Suzuki Ecstar Uji Ketangguhan Mesin GSX-R1000R

Dua Pembalap Andalan Suzuki Ecstar Uji Ketangguhan Mesin GSX-R1000R Iannone jajal ketangguhan mesin Suzuki GSX-R1000R (foto: cycle world)

Jelang pembukaan uji coba Australia, Andrea Iannone dan Alex Rins menjajal produk teranyar dari Suzuki, All-New GSX-R1000, di Sirkuit Philip Island, Selasa (14/2) pagi waktu setempat.

Dalam jumpa pers, tim Suzuki menyampaikan kepada awak media dan di hadapan seluruh diler Suzuki di Australia tentang peluncuran produk terbaru mereka tersebut.

Meski cuaca terlihat mendung, dua pembalap Suzuki Ecstar Andrea Iannone dan alex Rins sangat bersemangat sekali untuk mencoba dan mengoptimalkan mesin terbaru GSX-R1000R.

Percobaan ini sekaligus menjadi pemanasan bagi keduanya sebelum benar-benar menunggangi GSX-RR MotoGP untuk melakukan tes di Philip Island, Rabu (15/2). Apalagi, kedua motor tersebut disebut-sebut memiliki kekuatan mesin yang tak jauh berbeda.

Iannone secara khusus memberikan pujian terhadap performa mesin GSX-R1000R. Menurutnya, motor keluaran teranyar Suzuki itu mudah dikendalikan.

“Peluncuran mesin terbaru dari Suzuki GSX-R1000R betul-betul mengejutkan saya. Pasalnya mesin yang digunakan sangat bertenaga dan mudah untuk dikendalikan, tetapi juga dibutuhkan keahlian berkendara yang luar biasa juga dari pengendaranya," ungkap Iannone dilansir Cycleworld.

"Penanganan pada mesin ini sangat luar biasa. Sekali lagi pabrikan tim Suzuki telah membuktikan mampu mengeluarkan kendaraan yang luar biasa dan mudah untuk dikuasai oleh pengendaranya, dengan kecepatan dan reaksi manufer yang baik dan lembut dari mesin tersebut,"

"Hal yang terpenting adalah masalah kecepatan di lintasan, dan hal ini saya temukan di mesin MotoGP terbaru milik pabrikan tim Suzuki, GSX-RR. Saya juga sangat menyukai perubahan gigi kecepatan dalam mesin ini, sangat halus dan nyaman untuk dikendarai,” pungkasnya.

Begitu pula dengan Rins, yang sepakat dengan pernyataan Iannone. "GSX-R1000R sangat mudah dikendalikan. Motor ini mudah untuk dikuasai, kamu akan merasa lebih percaya diri ketika berada di posisi depan dan tertekan oleh pengendara lain, hal ini sangat menyenangkan."

"Kekuatan mesinnya juga sangat tangguh, lembut dan mudah untuk dikuasai. Kecepatannya sangat efektif. Ini benar-benar mesin yang sangat luar biasa, sangat stabil di berbagai hal. Mesin ini mempunyai kekuatan kecepatan yang hebat, sehingga membuat kamu merasa nyaman ketika mengendarainya.”

Suzuki GSX-R1000R merupakan produk motor sport terbaru yang akan dijual ke pasar. Versi ini telah diperkenalkan di Koln, di pergelaran Intermot 2016 Motorcycle Show. Dengan kekuatan mesin 1000cc yang mampu menempuh kecepatan 148.5 kw/13,200rpm (202ps).

Mesin ini juga dikombinasikan dengan berat 203 kg yang menjadikan rasio perbandingan seimbang 1:1 antara kekuatan dengan berat motor. Motor ini juga siap memanjakan penggunanya seakan sedang mengendarai tunggangan Iannone dan Rins di ajang MotoGP.