POPULAR STORIES

Gagal Cetak Hat-trick Kemenangan, Dovizioso Tak Kecewa

Gagal Cetak Hat-trick Kemenangan, Dovizioso Tak Kecewa

Kabaroto.com - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, gagal menciptakan hat-trick kemenangan pada MotoGP Belanda, Minggu (25/6/2017). Kegagalan ini tak membuat pebalap asal Italia itu kecewa.

Andrea Dovizioso sebelumnya menempati podium teratas pada GP Italia dan GP Catalunya. Namun, pada balapan di Assen, Dovizioso hanya mampu menempati urutan kelima. Podium teratas menjadi milik pebalap asal Movistar Yamaha, Valentino Rossi.

"Hujan turun empat lap sebelum balapan berakhir, dan saya mulai berpikir soal persaingan juara," ujar Dovizioso seperti dikutip Motorsport.

"Sangat mustahil untuk memahami jika ada tikungan basah, dan tikungan lain lebih basah, jadi risikonya sangat besar," dia menambahkan.

Meski hanya mampu menempati posisi kelima, tambahan poin tersebut cukup untuk mengantarkan Dovizioso berada di puncak klasemen sementara MotoGP 2017 dengan raihan 115 poin. Dia unggul empat poin dari pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, yang berada di tempat kedua.

"Normal jika Valentino dan Danilo lebih berani mengambil risiko karena situasi mereka dalam persaingan juara. Saya harus melambat dan tak mampu bersaing untuk meraih gelar juara (di Assen)," tutur Dovizioso.

Berita Terkait

Berita Terkait