POPULAR STORIES

Generasi Baru Honda CR-V Dilengkapi Berbagai Fitur Canggih

Generasi Baru Honda CR-V Dilengkapi Berbagai Fitur Canggih Generasi baru Honda CR-V 2017 (foto: Paultan)

Pabrikan mobil asal Jepang, Honda cukup lama dikabarkan mengembangkan generasi penerus CR-V yang akan hadir dengan mesin diesel 1,6 liter dan akan meluncur pada 2017. Baru-baru ini terlihat sebuah model Honda CR-V baru yang diperkirakan bermesin diesel melakukan uji jalan di Thailand seperti dilansir dari laman Paultan.

Model CR-V diesel ini berkapasitas 1,6 liter i-DTEC Earth Dreams yang mampu menghasilkan tenaga 160 PS pada 4.000 rpm dan 350 Nm torsi pada 2.000 rpm. Untuk pasar Thailand, Honda juga akan meluncurkan model CR-V bensin berkapasitas 2,4 liter yang memiliki spesifikasi yang sama dengan yang dipasarkan di Amerika Serikat. Mesin bensin ini akan menghasilkan tenaga hingga 184 hp pada 6.400 rpm dan torsi 244 Nm pada 3.900 rpm. Selain itu juga kapasitas 1,5 liter VTEC Turbo unit yang menghasilkan tenaga hingga 190 hp pada 5.600 rpm dan torsi 243 Nm diantara 2.000 sampai 5.000 rpm.

CR-V baru ini juga memiliki kabin lebih luas dengan fitur baru antara lain dari lampu LED dan fitur canggih seperti adaptif cruise control (ACC) yang merupakan sistem elektrik untuk menjaga kecepatan kendaraan secara konstan dan sangat memudahkan pengguna jika sedang berada di jalan tol. Dengan sistem ini akan membantu pengemudi menjaga kecepatan tanpa harus menginjak pedal gas saat berkendara jarak jauh. Fitur canggih ini biasanya diaplikasikan pada mobil segmen menengah ke atas, dan biasanya berada di batang kemudi atau berupa tuas di bawah kemudi. Adapula Forward Collision Warning (FCW) yang akan memberikan peringatan berupa bunyi ketika kendaraan melaju mendekati kendaraan lain di depan dan berpotensi kecelakaan. Sistem ini bekerja dengan satuan detik dan bukan jarak. Fitur lain seperti Collision Mitigation Braking System, Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation dan Lane Departure Warning (LDW) . Namun belum tentu semua fitur canggih ini akan diterapkan pada Honda CR-V baru di pasar ASEAN.