POPULAR STORIES

Hasil F1 GP Kanada 2018: Sebastian Vettel Raih Kemenangan Ke-50 Di F1

Hasil F1 GP Kanada 2018: Sebastian Vettel Raih Kemenangan ke-50 di F1 Sebastian Vettel (Foto: Dan Istitene/Getty Images North America)

KabarOto.com - Sebastian Vettel sukses meraih kemenangannya yang ke-50 di Formula 1 (F1) usai menjuarai GP Kanada yang berlangsung di Sirkuit Montreal, Minggu (11/06). Pebalap Ferrari Scuderia itu menyentuh garis finis dengan keunggulan 6 detik dari pembalap Mercedes, Valtteri Bottas yang ada di posisi kedua.

Memulai balapan dari posisi pertama, Vettel langsung tancap gas untuk mempertahankan posisi terdepan. Melongok ke belakang, terlihat ada pertarungan sengit antara pembalap Red Bull, Max Verstappen dan pembalap Mercedes, Valtteri Bottas. Max sempat memberikan perlawanan sengit kepada Bottas, namun Bottas terlihat gigih, hingga mampu mempertahankan posisinya.

Tak hanya di posisi terdepan, pertarungan sengit juga terjadi di antara pembalap papan tengah. Pertarungan sengit itu akhirnya menimbulkan insiden tabrakan yang melibatkan pembalap Williams, Lance Stroll dan pembalap Toro Rosso, Brendon Hartley.

Lance Stroll mengalami oversteer saat berusaha menikung di Tikungan 5, akibatnya ia menabrak bodi mobil Toro Rosso milik Hartley. Keduanya mengalami kerusakan parah dan tersingkir setelah berhenti di luar Tikungan 7.

Baca Juga: Pirelli Hanya Pakai 3 Tipe Ban Pada F1 2019?

Nasib sial juga dialami Fernando Alonso di laga ke-300 miliknya. Pembalap McLaren itu tersingkir dari balapan setelah mengalami masalah pada mobil MCL33.

Kembali ke baris terdepan, Sebastian Vettel pun sukses menyentuh garis finis di posisi pertama. Vettel menjadi pembalap Ferrari pertama sejak Michael Schumacher pada 2004 yang berhasil meraih kemenangan di Montreal.

Baca Juga: Ditegur FIA, Ferrari Ubah Desain Kaca Spion

Posisi kedua ditempati oleh pembalap Mercedes, Valtteri Bottas dengan selisih waktu 6,496 detik. Di belakangnya ada pembalap Red Bul, Max Verstappen yang meraih posisi ketiga.

Daniel Ricciardo menempati posisi keempat dan Lewis Hamilton dari Mercedes menempati posisi kelima.

Hasil Balapan F1 GP Kanada 2018:

Pos Pembalap Tim Gap
1 Sebastian Vettel Ferrari Scuderia -
2 Valtteri Bottas Mercedes AMG 6.496
3 Max Verstappen Red Bull 7.702
4 Daniel Ricciardo Red Bull 19.625
5 Lewis Hamilton Mercedes 21.408
6 Kimi Raikkonen Ferrari 27.308
7 Nico Hulkenberg Renault 1 lap
8 Carlos Sainz Jr. Renault 1 lap
9 Esteban Ocon Force India 1 lap
10 Charles Leclerc Sauber 1 lap
11 Pierre Gasly Toro Rosso 1 lap
12 Romain Grosjean Haas 1 lap
13 Sergio Perez Force India 1 lap
14 Kevin Magnussen Haas 1 lap
15 Marcus Ericsson Sauber 2 lap
16 Stoffel Vandoorne McLaren 2 lap
17 Sergey Sirotkin Williams 2 lap


Gagal Finis:

18 Fernando Alonso McLaren Out
19 Lance Stroll Williams Out
20 Brendon Hartley Toro Rosso Out