POPULAR STORIES

Kampanyekan All New X-Trail, Nissan Adakan “X-Trail Blind Parking Challenge”

Kampanyekan All New X-Trail, Nissan Adakan “X-Trail Blind Parking Challenge” NMI adakan tantangan "X-trail Blind Parking Challenge" untuk para konsumen dan calon konsumen dari All New X-trail. (Foto: Istimewa)

PT Nissan Motor Indonesia (NMI) adakan tantangan "X-trail Blind Parking Challenge" untuk para konsumen dan calon konsumen dari All New X-trail. Acara ini diadakan di Dealer Nissan Bantul, (19/9, Sabtu kemarin.

"X-trail Blind Parking Challenge" adalah tantangan untuk memarkirkan All New X-Trail yang seluruh kacanya ditutup dan hanya dapat mengandalkan fitur Around View Monitor (AVM). AVM merupakan fitur terbaru di dalam All New X-trail (ada pada tipe 2.0L CVT, 2.5L CVT dan 2.0L Hybrid) dimana terdapat empat kamera super wide-angle kecil yang diletakkan di depan, samping dan belakang kendaraan sehingga memudahkan pengendara untuk melihat berbagai objek sekitar secara 360 derajat

"Memarkir kendaraan merupakan salah satu kesulitan tersendiri dalam mengemudikan mobil. Namun, dengan teknologi Around View Monitor pada Nissan All New X-Trail, pengemudi dapat dengan mudah memarkir kendaraan dan bermanuver di tempat-tempat sempit," tutur Budi Nur Mukmin, GM Marketing Strategy NMI kepada wartawan.

Selain memperkenalkan fitur canggih dari All New X-trail, NMI juga menggelar X-trail Costumer Gathering di Yogyakarta dan Solo. Ini merupakan acara ke 3 dari agenda serupa yang sebelumnya diadakan di Medan dan Surabaya dan acara puncaknya di Jakarta pada akhir November nanti.

Penjualan X-trail sendiri secara nasional tercatat dari September 2014 hingga Juli 2015 sebanyak 7.419 unit, 385 diantaranya terjual di Solo dan Yogyakarta.

Baca Juga: