POPULAR STORIES

Karena Alasan Ini, Marquez Pede Raih Hasil Maksimal Di Seri Keempat

Karena Alasan Ini, Marquez Pede Raih Hasil Maksimal di Seri Keempat Marc Marquez (foto: gp xtra)

Kabaroto.com - Pembalap Honda Repsol, Marc Marquez mengincar kemenangan di GP Spanyol akhir pekan ini, setelah meraih podium pertama di Amerika Serikat pada 23 April lalu.

Setelah gagal mencicipi podium di dua seri awal musim ini, menempati urutan keempat di GP Qatar dan terjatuh di GP Argentina, Marquez akhirnya bisa meraih melesat sebagai yang tercepat di Sirkuit Austin. Atas kemenangan tersebut, Marquez kini semakin pede menatap seri balap di Sirkuit Jeres pada 7 Mei nanti.

"Saya senang putaran selanjutnya kembali di Spanyol setelah tiga tempat entah-berentah, karena selalu terasa spesial ketika balapan di rumah sendiri dan di hadapan penggemar saya, kata Marquez dilansir GP Xtra.

"Tentu saja kemenangan di Austin memberikan keyakinan lebih kepada seluruh tim, termotivasi untuk mempertahankan kerja keras ini dan berusaha memahamai sejauh mana kami mengembangkan pengaturan motor," tambahnya.

Meski sudah menemukan pengaturan yang pas saat di Texas pekan lalu, Marquez tetap tak ingin jemawa saat tampil di Jerez. Kendati sudah mengenal lintasan ini sejak kecil, Marquez mengaku Sirkuit Jerez merupakan salah satu arena balap yang tak mudah ditaklukkan.

"Jerez itu salah satu sirkuit yang sulit dan ajaib. Ini semacam lintasan tua. Sangat pendek, sangat sempit, dengan titik akselerasi yang berat dan area pengereman yang kuat," tegas Marquez.

"Anda harus membuat motor memiliki performa bagus selain Anda perlu stabilitas dalam pengereman, karena di situ Anda bisa mendapat catatan waktu yang bagus,"

Dalam dua musim terakhir, Yamaha Movistar selalu merajai seri GP Spanyol. Jorge Lorenzo menjadi yang tercapat pada 2015. Sementara Valentino Rossi menjadi juara pertama pada musim lalu.

"Ini merupakan sirkuit di mana lawan kami selalu sangat cepat. Namun demikian, saya pikir kami mampu tampil dengan baik jika kami bekerja dengan baik yang dimulai pada Jumat pagi," pungkasnya.