POPULAR STORIES

Ketua Umum JSI: Potensi Alam, Wisata Di Sawarna Sangat Indah

Ketua Umum JSI:  Potensi Alam,  Wisata di Sawarna sangat Indah Ketua Umum JSI sangat takujb dengan potensi wisata di pantai Sawarna yang indah (Foto: KabarOto/Rizky Fitrianto)

Potensi alam dan wisata di pantai Sawarna sangat indah. Inilah yang dipuji oleh Ketua Umum JSI. Tidak hanya sang Ketua yang takjub dengan wisata ini, seluruh peserta JSI sangat kagum dan memesona dengan keindahan Pantai Sawarna

Banyak yang memuji rute perjalanan JSI Goes To Sawarna. Semua track menguji adrenaline pengemudi dan menguji ketangguhan Jeep anggota JSI. Walau beberapa Jeep mendapatkan kendala teknis namun hal itu tak berarti. Karena semangat dan jiwa offroad para peserta terlihat di sini.

Track tersebut mendapat tanggapan dari Ketua Umum JSI, yang saat itu juga ia menguji track tersebut. Saat berbincang dengan kabaroto disela-sela perjalanan, Ketua Umum JSI menceritakan pengalaman kedasyatan track tersebut.

"Track touring kali ini sangat bagus. Kita baru pertama jalan malam. Dan setengah jam perjalanan kita memasuki track berdebu. Hampir seluruh perjalanan dari Serpong sampai Sawarna jalurnya cukup ekstrim. Bebatuan licin dan jurang bisa kami lalui," ceritanya di pantai sawarna.

Walaupun lelah namun Ketua Umum JSI merasa senang. Apa yang dirasakan selama perjalanan dapat menutup lelahnya jika dibandingkan dengan pemandangan yang ia dapatkan, alami.

"Potensi alam dan wisata di sini begitu indah. Sayang pemerintah daerah tidak mengelola tempat ini dengan baik. Kalau dikelola swasta pasti sudah jadi ladang emas buat mereka," jelasnya.

Seperti saat ia mendatangi lokasi pemandian air panas. Di sini tempatnya memang kotor dan jorok. Pemerintah setempat tidak menata dengan baik lokasi ini.

"Pemandian air panas itu luar biasa loh. Bayangkan air mancur dan sungai keluar dari mata air panas. Tapi tempatnya itu kotor dan jorok," keluhnya.

Ia menjelaskan, jika dalam perjalanan touringnya kemanapun, ia selalu mendapatkan pesona alam Indonesia yang luar biasa. Menurutnya tidak harus keluar negeri, disini banyak sekali alam nusantara yang indah.

"Tujuan kita touringkan untuk melihat potensi alam yang baru di nusantara ini. Nah Indonesia ini banyak sekali dan menjadi tugas kita untuk menyebarkannya," terangnya.

Saat ditanya rencana touring ke depan, dengan santainya Sang Komandan JSI ini menjawab, semua tidak pernah direncanakan. Begitu dapat informasi biasanya JSI langsung menyusun persiapan dan berangkat.

"Kita tidak pernah merencanakan, begitu dapat informasi view bagus langsung saja kita berangkat," tambahnya.

Dia juga berharap untuk semua pencinta otomotif tidak hanya Jeep, yang hobi melakukan perjalanan panjang atau touring, untuk memperkanalkan wisata alam Indonesia yang indah ini.

Baca Juga: