POPULAR STORIES

Kopcau Gelar Pameran Poster Road Safety

Kopcau Gelar Pameran Poster Road Safety Kopcau Gelar Pameran Poster Road Safety (foto: KOPCAU)

Relawan Kopdar Pengicau (Kopcau) gigih menyuarakan pentingnya keselamatan berlalu lintas jalan. Maklum, setiap hari, Indonesia kehilangan 78 warganya akibat kecelakaan lalu lintas jalan. Gerakan Kopcau mengajak publik agar lebih fokus dan waspada saat berlalu lintas jalan guna memangkas fatalitas yang lebih buruk.

 Kali ini, jurus yang dipakai oleh komunitas Kopcau tersebut adalah dengan menggelar pameran poster di ajang Pameran Transportasi yang digelar di Gedung Smesco, Jakarta. Dalam pameran yang digelar sepanjang 16-18 September 2015 itu Kopcau memajang 14 dari 42 poster yang telah dibuat sepanjang 2013-2015.

Beberapa poster yang di pamerkan oleh Kopcau (foto: KOPCAU)

“Poster road safety kami pasang di booth pameran tersebut dan terbuka untuk umum, gratis,” kata Fiyan, salah seorang pengurus Kopcau, di Jakarta, Rabu, 16 September 2015 pagi. Dia menambahkan, selain menggelar pameran poster, komunitasnya juga menyebarkan kartu pos keselamatan jalan (road safety). Kartu pos tersebut berisi pesan keselamatan jalan yang didesain secara khusus guna memperuluas jangkauan penyebaran pesan di tengah masyarakat. “Kami bagikan kepada masyarakat yang datang ke booth kami,” tutur mahasiswa di salah satu perguruan tinggi swasta itu.

Menurut dia, pesan-pesan keselamatan jalan yang diusung dalam pameran kali ini beragam. Ada poster yang mengajak agar para pengguna jalan tidak menjarah trotoar jalan. Digambarkan bahwa perilaku merangsek trotoar adalah tindakan merampas hak pejalan kaki. Lalu, ada poster ajakan untuk tidak berponsel sambil mengemudi. Maklum, salah satu perusak konsentrasi saat berkendara adalah aktifitas berponsel. “Ada juga poster dan kartu pos tentang jangan memberi anak di bawah umur berkendara,” tambah dia.

Pameran kali ini digelar Kopcau bekerjasama dengan Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI). Sedangkan untuk pengadaan material pameran maupun kartu pos road safety didukung oleh Blue Bird. “Kami ingin ada materi keselamatan jalan dalam pameran kali ini dan teman-teman relawan ini amat membantu,” papar Deddy Herlambang, direktur eksekutif MTI.

Bagi Kopcau, ajang pameran adalah salah satu jurus dalam menyebarkan kampanye road safety. Secara rutin, yakni setiap hari, komunitas ini menyebarkan kampanye lewat media sosial. Namun, secara berkala komunitas anak-anak muda ini juga menggelar aksi damai turun ke jalan mengajak para pengguna jalan untuk sadar soal keselamatan dirinya dan orang lain. Beberapa aksi turun ke jalan komunitas ini antara lain adalah aksi damai Mudik Selamat tahun 2015 yang digelar bersama empat komunitas lain di Jakarta. “Selain itu, kami juga sedang menyiapkan aksi turun ke jalan dengan tema ajakan tidak menjarah trotoar sebagai hak pedestrian,” tutur Edo Rusyanto, pendiri Kopcau.

Baca juga: