POPULAR STORIES

Kopdargab (Kopi Darat Gabungan) TEVCI Kampanyekan Safety Driving Bertema "Berkendara Tanpa Gadget"

Kopdargab (Kopi Darat Gabungan) TEVCI Kampanyekan Safety Driving Bertema "Berkendara Tanpa Gadget" Kopdargab (Kopi Darat Gabungan) TEVCI Kampanyekan Safety Driving Bertema "Berkendara Tanpa Gadget" di Mall Techomart Karawang

Komunitas TEVCI (Toyota Etios Valco Club Indonesia) mengkampanyekan keselamatan berkendara di Acara Kopi Darat Gabungan (Kopdargab) dengan tema Berkendara Tanpa Gadget di Mall Techomart Karawang (18/10).

"Driving Berkendara Tanpa Gadget kami harapkan para Anggota TEVCI dapat menambah ilmu yang dapat ditularkan ke sesama pengguna jalan. Mari memasyarakatkan berkendara tanpa ponsel untuk keselamatan, keamanan dan kenyamanan bersama”. ujar Rayzha Febrianto selaku Sekjen TEVCI mewakili Ketua Umum Pusat dalam sambutannya.

Acara kopdargab kali ini melibatkan 55 anggota komunitas dari beberapa wilayah yaitu Serang, Tangerang, Depok, Jakarta, Bekasi, Purwakarta, Bandung. Dimulai dari Konvoi berkeliling kota Karawang dan sampai ke lokasi Area Parkir Lantai 3 Technomart, para peserta Kopdargab mempraktikan tata cara konvoi yang baik benar dan aman. Acara dilanjutkan di Lantai 3 Aula Mall Technomart, mengenai tata cara berkendara yang baik dan benar, berkendara tanpa gadget yang disampaikan oleh Ogu Nasution selaku Ketua Harian Tevci dan diselingi membagikan brosur mengenai Safety Driving Berkendara Tanpa Gadget ke pengunjung2 Technomart. Lalu dilanjutkan dengan Quis dan Permainan (Games) berhadiah.

Acara ini juga turut dihadiri oleh Duddi Hariadi,St Ketua Paguyuban Komunitas Mobil Karawang (PKMK) yang menyampaikan rasa terima kasih kepada TEVCI atas sumbangan demi membantu acara sosial Bantuan Air Bersih yang akan diadakan PKMK. Acara kemudian ditutup dengan memberikan plakat kepada sponsor yang telah membantu terselenggaranya acara ini, masing-masing kepada Toyota, GT Radial, Sinar Karawang Motor serta Acc Finance, yang di sampaikan oleh Ray selaku Sekjen TEVCI mewakili Ketua Umum Pusat.

 

Baca Juga: