POPULAR STORIES

Mau Usir Bising Dari Dalam Kabin Mobil Anda? Ikuti Tips Ini

Mau Usir Bising Dari Dalam Kabin Mobil Anda? Ikuti Tips Ini Para pemilik mobil Low Cost Green Car (LCGC) merasa terganggu dengan bising (foto: Toyota Astra)

Para pemilik mobil Low Cost Green Car (LCGC) merasa terganggu dengan bising yang berasal dari luar kabin. Bahkan saat rintik hujan, bunyi hujan seakan begitu kencang terdengar oleh pengemudi dan penumpang yang berada didalam kabin mobil. Ini sangat dimaklumi, karena mobil LCGC didesain untuk dapat menekan harga produksi, serta mengefisiensikan konsumsi bahan bakar. Keberadaan peredam kabin cenderung menambah berat kendaraan.

Saat ini banyak toko asesoris kendaraan memberikan solusi menghilangkan kebisingan dalam kabin mobil. Kini banyak toko aksesoris kendaraan yang memberikan solusi mudah untuk membuat kabin lebih senyap, yaitu dengan memasang peredam yang berasal dari aftermarket.

Nah bagi bro and sis yang ingin memasang peredam pada mobil, ada baiknya mengikuti tips yang diberikan oleh Asap Mobil berikut ini.

Untuk memasang peredam kabin yang banyak dijual di pasaran, disarankan untuk memilih bahan dari material aspal dan karet. Hal ini karena kedua bahan tersebut lebih ampuh dalam meredam suara, serta dapat dengan mudah dibentuk untuk mengikuti bagian-bagian dalam mobil. Jika memakai bahan dari aspal, biasanya beberapa toko aksesoris akan menambahkan lapisan karpet tipis lagi. Hal ini bertujuan untuk menutupi aspal tersebut agar tidak langsung bersentuhan dengan karpet asli bawaan mobil.

Bagian-bagian dalam mobil yang sebaiknya diberi peredam bisa dibilang adalah seluruh kabin mobil. Hal ini mulai dari pintu mobil untuk mengurangi suara kendaraan dari samping, lantai mobil untuk mengurangi suara kebisingan roda atau pasir yang mental mengenai dek, dan atap mobil untuk mengurangi suara tetesan air saat hujan turun. Untuk menambah senyap, mengganti karet pintu dengan model balon sangat dianjurkan, meskipun lebih rentan robek.

Baca Juga :