POPULAR STORIES

Peringati Anniversary Pertama, Komunitas BRAJA Adakan Bakti Sosial

Peringati Anniversary Pertama, Komunitas BRAJA Adakan Bakti Sosial Komunitas BRAJA (Byson Rider's Adventure Jakarta) adakan bakti sosial bersama anak-anak dari sekolah kolong pelangi di bawah jembatan fly over Rawamangun, Jakarta Timur. (Foto: Dok. BRAJA)

Komunitas Motor BRAJA (Byson Rider's Adventure Jakarta), yang baru-baru ini melakukan kegiatan bakti sosial dalam rangka merayakan hari jadinya yang ke 1 tahun. Acara bakti sosial komunitas BRAJA ini di lakukan bersama anak-anak dari sekolah kolong pelangi, yang berada di bawah jembatan fly over Rawamangun, Jakarta Timur.

Komunitas BRAJA adalah organisasi yang bergerak di dunia otomotif yang terbentuk pada tanggal 31 Januari 2015. Sebelumnya komunitas BRAJA sudah merayakan hari jadinya yang ke 1 tahun pada tanggal 30 Januari 2016 lalu, dengan melakukan acara sederhana syukuran dan potong tumpeng di kantor sekretariat komunitas BRAJA. Acara syukuran dan potong tumpeng bertempat di Jl Pintu Air BKT, Marunda, acara yang di hadiri para bikers dari berbagai wilayah di Jabodetabek, dan puncaknya pada tanggal 07 Februari 2016. Yaitu acara bakti sosial yang dirayakan bersama anak anak yang sekolah di bawah kolong jembatan fly over Rawamangun.

Anak anak yang sekolah di kolong jembatan fly over Rawamangun ini ialah, Sekolah kolong pelangi yang di bangun dan di bina oleh relawan muda yang bernama Valentina Palma Sastrodiharjo, yang biasa di panggil dan di kenal dengan panggilan kak valent. Kak Valent ini sudah menjalani kegiatan belajar mengajar kurang lebih 4 tahun di sekolah kolong Pelangi, dan kami yang tergabung dari komunitas motor BRAJA, memandang beliau(kak Valent) sebagai Kartini nya masa kini.

Komunitas BRAJA mencoba berbagi kepada anak anak sekolah kolong jembatan, sambil kami juga memberikan pemahaman tentang perbedaan antara genk motor dan club/komunitas motor. Tidak hanya itu kami juga memberikan pemahaman tentang rambu rambu lalu lintas yang ada di jalan. Keseluruhan acara yang kami lakukan adalah hasil kerja keras para member BRAJA, dan pendanaan nya pun hasil dari penjualan kaos/baju anniversary BRAJA yang ke 1 tahun.

" Semua dana yang kami peroleh dan kami gunakan untuk acara bakti sosial ini adalah dari hasil penjualan kaos anniversary BRAJA yang ke 1 tahun kemarin, maka dari itu kami juga mengucapkan banyak terimakasih kepada para bikers yang sudah memesan/membeli kaos/baju komunitas BRAJA. Karena itu adalah salah satu bentuk suport dan dukungan dalam rangka bakti sosial yang kami dan laksanakan. Saya humas komunitas BRAJA, mengucapkan banyak terimakasih kepada para member BRAJA khususnya, dan para bikers pada umumnya, Once met brother forever (Sekali bertemu saudara selamanya) Itulah moto yang kami gunakan ". papar Humas komunitas Braja #021 Bino Al Fiqih kepada KabarOto.

Baca Juga: