POPULAR STORIES

Romantic Rider's Kuningan: Anak Motor Juga Bisa Romantis

Romantic Rider's Kuningan: Anak Motor Juga Bisa Romantis Komunitas Romantic Rider's Kuningan. (Foto: Dok. KRC)

Komunitas Motor Romantic Riders dibentuk oleh seorang wanita yang dulunya seorang Single Rider's. Namun karena beberapa teman meminta untuk membentuk sebuah komunitas, ia pun mengajak teman-temannya untuk mendirikan sebuah komunitas. 

"Ada salah satu member di komunitas bilang daripada single rider's mending bikin komunitas saja. Maka saya ajak teman-teman dan 25 Desember 2015 terbentuklah Romantic Riders di kota Kuningan, Jawa Barat," papar Sylvia Agustina Ketum Romantic Rider's. 

Wanita yang biasa disapa Chivay ini mengambil nama Romantic Rider's karena ia ingin komunitasnya menjadi riders's yang romantis. "romantis itu bukan hanya dalam pacara saja dalam hobi motor pun bisa romantis," tambahnya. 

Komunitas motor yang selalu mengadakan kopi darat di taman Cirendang, Kuningan Jaw Barat ini tidak memiliki peraturan yang neko-neko untuk para membernya. Yang terpenting menurut Chivay harus tahu sopan santun itu sudah cukup. 

"Dikomunitas kami ga neko-neko yang penting harus tahu sopan sanun, dan kita juga tidak mewajibkan member harus datang semua saat kopdar," tambahnya.

Romantic Rider's saat ini memiliki 11 member, dan mereka cukup solid dalam menjalankan aktifitasnya. "Member kita ga perlu banyak tapi solid, itu sudah cukup," terangnya.

Baca Juga: