POPULAR STORIES

Simpel, Kaca Film Tidak Perlu Perawatan Khusus!

Simpel, Kaca Film Tidak Perlu Perawatan Khusus! Cara Merawat Kaca Film

KabarOto.com - Kaca film menjadi salah satu peranti yang cukup berperan penting bagi sebuah mobil. Bagaimana tidak, kaca film merupakan komponen penting dalam meredam panas dan juga menunjang kabin mobil agar selalu nyaman.

Perawatan untuk kaca film sendiri bukanlah perkara sulit. Ada beberapa hal yang tentunya perlu diketahui, supaya menjaga kaca film di mobil selalu terawat.

Seperti diungkapkan Lianto Winata, V Bussiness Development Director PT V-Kool Indo Lestari, distributor kaca film merek V-Kool menjelaskan, bahwa kaca film tidak membutuhkan perawatan khusus. Dengan kata lain kaca film merupakan komponen yang tidak perlu dilakukan perawatan.

Baca juga: Begini Cara Merawat Mobil Berkelir Hitam

"Untuk menjaga kaca film tetap terjaga, caranya mudah yang terpenting saat mengelap kaca itu harus menggunakan kain microfiber. Tentunya dengan tekstur yang halus. Selain itu, tidak perlu ada perawatan khusus pada kaca film," ungkap Lianto di sela-sela V-Kool Media Workshop di Grand Mahakam, Selasa (27/03).

Kaca Film V-Kool
Kaca Film V-Kool

Selain itu, Lianto menegaskan saat mencuci mobil di pencucian mobil umum, biasakan untuk menyampaikan kepada yang mencuci mobil untuk mengelap kaca dengan microfiber.

"Jika mencuci mobil di pencucian umum, biasakan untuk bicara kepada yang cuci untuk menggunakan microfiber saat mengelap kaca. Dan pastikan juga tidak menggunakan bahan kimia, agar kaca mobil tetap dalam kondisi aman," jelasnya.

Bukan hanya itu saja, pemilik harus lebih teliti menggunakan sabun maupun sampo saat mencuci mobil. Serta usahakan membersihkan kaca film cukup dengan air saja, karena kotoran biasanya tidak terlalu menempel di kaca film.

"Kaca film itu kan adanya di dalam, jadi kondisinya tentu tidak terlalu kotor. Pada kaca film pun biasanya tidak ada jamur, kecuali kaca baru jika sudah jamuran, maka Anda harus membersihkan menggunakan pembersih khusus," pungkasnya.