POPULAR STORIES

Suzuki YRA Dinamai Baleno

Suzuki YRA Dinamai Baleno Suzuki IK2 (foto: globalsuzuki.com)

Setelah muncul di berbagai media online dengan nama Maruti YRA atau Suzuki iK-2, kini mobil hatchback terbaru Suzuki ini resmi menggunakan nama Baleno dan rencananya akan diluncurkan secara resmi pada gelaran 66th Frankfurt International Motor Show.

Suzuki IK2 tampak belakang (foto: globalsuzuki.com)Suzuki IK2 tampak belakang (foto: globalsuzuki.com)

 

Dalam siaran pers resminya, Suzuki belum memberi informasi detail mengenai mobil ini namun meng-klaim bahwa hatchback terbaru ini memiliki interior yang lapang dan teknologi yang baru untuk mobil kompak. Entah apa maksud teknologi baru tersebut, namun kami berpikir yang dimaksud adalah sistem ICE yang baru seperti yang ada di Suzuki S-Cross dan Vitara atau penggunaan mesin diesel versi baru untuk mobil ini. Untuk diketahui, nama 'Baleno' di Indonesia sebelumnya muncul dalam bentuk sedan kompak di tahun 1996 hingga model terakhir (Neo-Baleno) pada tahun 2008-2009 yang menggunakan basis Suzuki SX4, sayang karena regulasi pajak untuk kelas sedan dan beberapa faktor lain membuat penjualan Neo-Baleno kurang sukses di Indonesia.

Selain dari informasi diatas, juga belum diketahui apakah Suzuki akan menempatkan kelas segmen mobil ini berada sejajar atau lebih tinggi daripada Suzuki Swift. Namun bila Suzuki memasukkan mobil ini di Indonesia, juga belum diketahui apakah Baleno yang baru ini akan mendapatkan kesuksesan yang sama seperti model Baleno sedan di tahun 1997 lalu. Bagaimana menurut Anda?

Baca juga: