POPULAR STORIES

Tips Meng-Upgrade Audio Mobil Tanpa Merusak Interior

Tips Meng-Upgrade Audio Mobil Tanpa Merusak Interior Ilustrasi upgrade audio mobil di Honda Mobilio. (Foto: Acrul A.)

Semua pemilik mobil pasti pernah memiliki keinginan untuk menambah kualitas audio dalam mobilnya atau bahasa keren nya yakni Upgrade Audio.

Satu hal yang perlu Anda perhatikan adalah, perangkat audio standard pada mobil tentu berbeda-beda. Mungkin ada yang merasa jika dengan audio standard saja sudah puas, namun tak sedikit juga yang merasa tidak puas dan berkeinginan mengupgrade audio mobil nya.

Lalu bagaimana sih cara mengupgrade audio mobil kesayangan anda tanpa harus merusak interiornya?

Dalam mengupgrade sebuah audio mobil, Anda dapat mengganti head unit, speaker, memasang power amplifier, mendongkrak bass lewat subwoofer, hingga menambah perangkat TV di mobil. Dan pekerjaan ini juga tidak perlu merepotkan Anda, karna sudah banyaknya jasa audio sekarang, anda tinggal membayar sejumlah uang dan percayakan sepenuhnya pada instalatur Audio.

Namun yang perlu dicermati adalah setelah pemasangan perangkat audio itu dilakukan, biasanya tampilan interior mobil setelah melakuakn upgrade audio malah tak karuan. Seperti penjebolan door trim, penempatan tweeter yang tak estetis, dan yang lebih parah, boks subwoofer yang tergeletak seadanya di bagasi.