POPULAR STORIES

Versi Produksi Jaguar I-Pace Debut September

Versi Produksi Jaguar I-Pace Debut September Tampilan Jaguar I-Pace Concept (foto: Autoevolution.com)

Kabaroto.com- Diperkenalkan dalam bentuk konsep November silam, versi produksi dari Jaguar I-Pace siap melakukan debut September mendatang diajang Frankfrut Motor Show 2017. Diketahui, Jaguar I-Pace akan menjadi mobil listrik pertama dari Jaguar yang memiliki bentuk SUV.

Mengutip laman Autoevolution, Jaguar I-Pace bakal diperkenalkan September mendatang dengan penjualan dilakukan diparuh kedua tahun 2018. Sayangnya mekanis dari mobil listrik pertama Jaguar ini masih misteri.

Jaguar I-Pace

Konsep Jaguar I-Pace sendiri didukung sepasang motor listrik yang dirancang oleh Jaguar Land Rover dan baterai lithium ion 90 kWh menghasilkan tenaga sebesar 400 PS dan 700 Nm torsi. Tenaga sebesar itu mampu membuat Jaguar I-PAce berlari dari 0-60 mph (96km/h) hanya dalam waktu 4 detik saja.

Mengenai jangkauan, kabarnya Jaguar I-Pace mampu menempuh jarak lebih dari 500 kilometer (310 mil) dalam sekali charge. Segi desain, Jaguar I-Pace menampilkan keindahan mobil listrik masa depan yang modern, sporty dan canggih.

Jaguar I-Pace

"Jaguar I-Pace dirancang secara khusus menjadi sebuah mobil listrik sporty dengan arsitektur baru, teknologi paling canggih dan bertenaga listrik." ujar Direktur Teknis Jaguar Land Rover Dr Wolfgang Ziebart.

Dipasaran, Jaguar I-Pace siap bersaing dengan mobil listrik lainnya seperti Tesla Model S dan Model X.

Baca Juga: