Hyundai Ioniq 9 Lulus Uji Tabrak IIHS dengan Nilai Sempurna

Dian Tami Kosasih Rabu, 05 November 2025

KabarOto.com - Hyundai kembali menegaskan komitmennya terhadap keselamatan berkendara. Terbukti model Sport Utility Vehicle (SUV) terbesarnya, Ioniq 9, berhasil menyelesaikan serangkaian uji tabrak ketat dari Insurance Institute for Highway Safety (IIHS) di Amerika Serikat dengan nilai sempurna.

Keluar sebagai pemenang penghargaan tertinggi, Top Safety Pick+, pencapaian ini menempatkan mobil listrik tersebut sebagai salah satu kendaraan paling aman di segmennya.

Baca Juga : 30.000 Unit Hydrogen Fuel Cell Bakal Dibuat Hyundai di Fasilitas Ini

Seperti dilansir Autoevolution, kendaraan ini diuji di berbagai kategori krusial dan berhasil meraih nilai tertinggi di hampir semua aspek. Hal ini membuat keunggulan struktural dan teknologi keselamatannya menjadi poin utama.

Dalam Uji Tabrak Secara Umum (Crashworthiness), Ioniq 9 meraih peringkat Good (Baik) di semua evaluasi utama, termasuk uji tabrak tumpang tindih sedang. Ini membuktikan integritas struktur mobil sangat kuat.

Untuk sistem Pencegahan Tabrakan Depan (Front Crash Prevention) mobil ini juga dinilai Good (Baik). Sistem canggih ini terbukti efektif, bahkan dalam evaluasi jarak tempuh pejalan kaki.

Kualitas Lampu Depan (Headlights) mobil juga mendapat peringkat Good (Baik), krusial untuk keselamatan berkendara di malam hari. Selain itu, sistem penahan kursi anak LATCH pada kursi belakang juga dinilai baik, karena penempatannya yang mudah diakses.

Baca Juga : Hyundai Elexio Meluncur di Tiongkok, Diklaim Mampu Tempuh Jarak 722 Kilometer

Untuk meraih gelar prestisius Top Safety Pick+, sebuah mobil harus memenuhi standar keselamatan tertinggi. Ioniq 9 berhasil membuktikan diri, memenuhi semua kriteria IIHS, termasuk peringkat Good di uji tabrak depan tumpang tindih kecil (small overlap front test) dan uji benturan samping (side impact test).

Model Ioniq 9 yang diuji adalah varian SE. Keberhasilan luar biasa dalam keselamatan ini diharapkan dapat meningkatkan daya tarik mobil di pasar SUV listrik global.

Bagikan

Baca Original Artikel