Max Biaggi: Aprilia Pesaing Kuat Ducati di MotoGP 2026
KabarOto.com - Aprilia diprediksi bakal menjadi pesaing kuat Ducati di MotoGP 2026. Pabrikan asal Italia ini, diperkuat oleh Marco Bezzecchi dan Jorge Martin.
Musim lalu, Aprilia menjalani salah satu musim terbaiknya di kelas premier MotoGP. "Sekarang motor ini tidak memiliki titik lemah. Tidak ada trek yang kami takuti (di MotoGP) ", ucap Max Biaggi, Ambassador Aprilia, dikutip dari GPOne.
Marco Bezzecchi, menjadi pembalap Aprilia yang mampu bersaing dengan Ducati, bahkan dalam beberapa kesempatan, dirinya mampu mengalahkan pembalap Ducati.
Baca Juga: Marc Marquez Sudah Kembali Berlatih, Setelah Alami Cedera Bahu di MotoGP Mandalika
Tim MotoGP Asal Italia
"Kita selalu bisa berada di tiga hingga lima besar. Dan bukan hanya dengan Bezzecchi, Raul Fernandez juga membuktikan bahwa motor ini cocok untuk banyak pembalap," jelas Biaggi.
Menurutnya, Aprilia menjadi salah satu skuad Italia terbaik di MotoGP. Tim lain perlu berhati-hati, termasuk Ducati.
"Sejujurnya Aprilia adalah satu-satunya pabrikan Italia di paddock ini, karena kita tahu bahwa Ducati adalah pabrikan Jerman karena kepemilikan Audi," kata Biaggi.
Baca Juga: Francesco Bagnaia Ungkap Penyebab Tampil Buruk di MotoGP 2025
Investasi Tim Aprilia
Diketahui, Aprilia memiliki visi investasi teknis dan semangat juang dalam menghadapi MotoGP.
"Kami bangga akan hal ini dan Piaggio Group telah melakukan pekerjaan yang luar biasa," pungkas Biaggi.
Sebagai informasi, Marco Bezzecchi menempati posisi ketiga di klasemen akhir MotoGP 2025. Dia hanya kalah dari Marc Marquez (Ducati Lenovo) dan Alex Marquez (Gresini Racing).
Baca Original Artikel