POPULAR STORIES

All New Nissan Pathfinder, Hadirkan Kelegaan Kabin

All New Nissan Pathfinder, Hadirkan Kelegaan Kabin

KabarOto.com - Nissan Pathfinder terbaru mencoba memnuhi kebutuhan para penggemar Sport Utility Vehicle (SUV) yang menuntut kabin lebih lega di kelasnya. Tentunya dengan kemewahan dan kenyamanan terbaik.

Ada tambahan 300 liter di kabin, hal tersebut diungkapkan oleh Nissan Amerika. Memastikan bahwa Nissan Pathfinder punya ruang yang kian lega bagi seluruh penumpang. Sebelumnya hanya 4.360 liter, kini total ruang interior 4.660 liter.

Baca juga: Tampil Lebih Agresif, Nissan Micra Dapat Penyegaran



Nissan menyatakan melalui rilisnya bahwa masih memanfaatkan sumburoda yang sama dari model sebelumnya. Namun ada penambahan jarak pijak mobil dan juga lebar kendaraan serta memperlebar ruang ban belakang.

Jared Haslam, vice president, Product and Services Planning, Nissan U.S. dan Canada menyatakan bahwa setiap sudut dianalisa oleh para desainer agar tampilan kian menawan dan juga ketangguhan.



"Tujuan kami membuat Pathfinder menjadi fungsional di atas roda - sebagai SUV yang tangguh kemanapun dan menjadi petualangan baru bersama keluarga," tambah Jared Haslam.

Dirinya juga memastikan bahwa generasi kelima ini mampu menampung hingga delapan penumpang. Ada pilihan tiga jok di baris kedua atau hanya dua jok di baris ketiga. Diyakini menjadi yang pertama ditawarkan di Pathfinder.



Oh iya, untuk kali pertama juga Pathfinder disajikan captain seat. Tak perlu repot untuk akses serah terima camilan ke penumpang baris ketiga, karena jok baris kedua ini terpisah 177 mm.

Penumpang akses baris ketiga, terbilang mudah, karena baris kedua manfaatkan fitur EZ Flex. Hanya sekali sentuh melalui tombol di pengendara atau penumpang, jok tersebut akan bergeser maju dan memberikan ruang lebar.

Penumpang terdepan kini punya ruang kaki sangat luas di kelasnya, sebab bisa hadirkan 112 cm. Nissan mengklaim untuk baris ketiga, bila ada tiga penumpang di sana tak akan terasa sempit. Sebab total lebar penampang jok 118,6 cm.



Saat berpetualang di medan off-road bersama keluarga, tak perlu repot menempatkan sepatu kotor akibat lumpur. Ada ruang penyimpanan yang mudah dicuci, bahkan ruang seluas 54,1 liter tersebut tertutup rapi. Jadi masih bisa menempatkan barang lain di atasnya.

Oh iya, harga Pathfinder ini memang masih belum bisa ditebak meski sudah sejak Februari 2021 diumumkan. Sepertinya agar konsumen benar-benar memastikan bahwa Pathfinder adalah pilihan tepat meski harga masih gelap.

Bila melihat fitur yang disuguhkan, sistem Inteligent 4x4 bisa dipilih sesuai kondisi jalan dengan tombol putar. Sehingga saat lewati permukaan salju, lumpur hingga pasir, Pathfinder bisa melaju tanpa kendala.



Mesin belum ada kabar pastinya, Nissan Amerika hanya mengabarkan torsi 351 Nm. Pathfiinder tak sungkan bila sekadar menarik bobot 2.700 kg. Melaju mantap gunakan transmisi otomatis 9 percepatan, dijamin lebih responsif.

Pathfinder ProPILOT Assist dengan Navi-link mampu membantu pengendara tetap dalam jarak aman dengan kendaraan lain dan bisa melewati tikungan, jalan terpisah hingga perempatan. Sistem terbaru memungkinkan pengendara bisa menyesuaikan kecepatan dengan kondisi lalu lintas.



Safety Shield 360 menjadi fitur standar yang akan terus memantau kondisi di depan dan belakang termasuk sisi Pathfinder. Fitur tersebut adalah Automatic Emergency Braking with Pedestrian Detection, Rear Automatic Braking, Rear Cross Traffic Alert, Blind Spot Warning, Lane Departure Warning, dan High Beam Assist.

Baca juga: Generasi Keempat Nissan X-Trail Dibanderol Rp540 Jutaan

Layar 9 inci di tengah dasbor bisa memberikan informasi navigasi dan bisa terkoneksi dengan Android Auto atau Apple CarPlay. Perihal pemanja telinga andalkan tatatan audio Bose. Di konsol ada Wireless Charging untuk ponsel.

Di kokpit akan memantau instrumen panel digital 12,3 inci dan ada head up display, menginformasikan sesuai piliha. Sebagai contoh penunjuk arah, rambu lalu lintas, track lagu, serta kecepatan laju mobil terpantul di kaca depan.

Berita Terkait

Berita Terkait