Nah, Ryuki bisa dibilang salah satu rider yang punya motor heboh. Dikarenakan bentuknya diambil dari monster naga miliknya, yang berubah jadi motor bernama Dragranzer. Kenapa naga?
Karena Ryuki adalah Kamen Rider yang mengambil basis dari naga, jadi ini adalah salah satu rider yang baru keluar dari konsep hewan serangga nih.
Dragranzer memiliki bentuk asli Honda Shadow Slasher400. Motor cruiser lansiran Honda ini memiliki mesin V Twin, four-stroke. Dengan kapasitas 398 cc, bertenaga 33 dk dan torsi 35 Nm. Motor ini masih karburator, Overhead Cams (OHC), dengan transmisi 5 percepatan.
Bisa dibilang pada era Faiz adalah Kamen Rider paling masuk akal. Kerena perlu membawa alat untuk mengubahnya terlebih dahulu. Sebab jika tertinggal atau hilang, sang pahlawan tidak bisa berubah jadi Faiz. Tidak seperti rider lain yang alat berubahnya bisa muncul kapan saja.
Faiz sendiri memiliki motor yang bisa berubah jadi robot. Kembali menggunakan motor cross, kali ini Honda kembali dipercaya sebagai penyuplai motor sang pahalawan anak-anak ini.
Pakai varian XR250, garis bodi dibuat lebih menyerupai motor masa depan dan juga sangat futuristik. Motor ini memiliki kapasitas 249 cc dengan tenaga 30 dk dan torsi sebesar 24,5 Nm.
Tidak hanya di Faiz, motor ini juga dipakai oleh rider lain seperti Blade, Den-O, dan Fourze, hanya bentuknya saja yang diubah sesuai karakternya.
Baca Juga: Aman Enggak Ya Honda PCX Hybrid Terjang Banjir? Ini Jawabannya
Berbeda dengan rider lainnya, Hibiki tidak memodifikasi motornya menyerupai karakternya, mungkin dia suka OEM saja. Motor yang dipakai Hibiki ini dinamakan Gaika Onteki-Oni.
Aslinya adalah Honda Valkyrie Rune, yang memiliki mesin sangat besar, 6 silinder berkonfigurasi V dengan kapasitas 1.832 cc dan transmisi 5 percepatan.
Walau bodinya gambot, mesinnya yang besar sanggup memuntahkan tenaga sebesar 118 dk, dengan torsi sebesar 167 Nm. Hampir sama dengan mobil, motor ini perlu 23,5 liter bensin untuk penuh, serta kecepatan maksimal Valkyrie adalah 198 kpj.
Tidak hanya Hibiki, Honda Shadow ini juga dipakai oleh Kamen Rider Kiva pada serialnnya, dengan sedikit ubahan bentuk.