Toprak Razgatlioglu Diprediksi Bakal Sukses di MotoGP 2026

M. Sigit Jumat, 14 November 2025

KabarOto.com - Toprak Razgatlioglu bakal memperkuat Pramac Yamaha di MotoGP 2026. Di mana, pembalap asal Turki ini diprediksi bakal sukses di musim perdananya.

Toprak datang ke MotoGP berbekal tiga gelar juara di ajang Superbike. Dengan reputasi tersebut, ada harapan tinggi pada dirinya untuk mengangkat performa Pramac.

Mantan pembalap MotoGP, Andrea Dovizioso mengatakan Toprak memiliki modal bagus untuk sukses di MotoGP 2026.

Baca Juga: Marc Marquez Prihatin Performa Buruk Francesco Bagnaia di MotoGP

Toprak Razgatlioglu mengoleksi tiga gelar juara WSBK

Koleksi Juara WSBK

"Masih terlalu dini. Saya tidak tahu Toprak dengan detail. Tak ada keraguan bahwa dia merupakan satu talenta dan seorang juara di Superbike selama tiga kali dengan dua pabrikan berbeda," jelas Dovizioso dikutip dari GP One.

Menurutnya, Toprak sudah berusia 29 tahun, dan dengan MotoGP saat ini semuanya rumit. "Fondasinya sudah ada, saya tak tahu detailnya, perbedaannya adalah seberapa dia terbuka pikirannya untuk beradaptasi," kata Dovizioso.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Valencia 2025, Jorge Martin Berpeluang Balapan di Seri Pamungkas

Jadwal MotoGP 2026

Faktanya, setiap pembalap mempunyai caranya sendiri untuk bisa melaju kencang, tanpa kehilangan karakter.

"Kuncinya adalah berpikiran terbuka dalam adaptasi, lalu aspek lain akan berperan. Namun, ada satu aspek yang menguntungkannya," ucap Dovizioso.

Sebagai informasi, MotoGP 2026 akan dimulai pada 1 Maret 2026. Thailand akan menjadi seri pembuka.

Bagikan

Baca Original Artikel