Yamaha Xmax Connected Punya Opsi Warna Baru, Harga Rp68 Jutaan
KabarOto.com - Membuka tahun baru 2026, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg menghadirkan varian warna baru Yamaha Xmax Connected, yakni Metallic Blue dan Ceramic Grey.
Warna Metallic Blue ini merupakan warna biru autentik khas Yamaha yang merupakan global color baru Xmax untuk pasar Eropa. Sedangkan, Ceramic Grey adalah varian warna sama yang digunakan pada tipe tertinggi Yamaha Xmax Techmax model 2025, yang diluncurkan di IMOS 2025.
Kedua warna ini sama-sama memiliki stripping garis dengan paduan logo Xmax di ke dua sisi boomerang motor serta menggunakan cast wheel berkelir hitam.
Sementara untuk varian Metallic Black, sentuhan pembaruan hadir pada bagian cast wheel dan juga embos logo Xmax terletak di bagian body belakang motor. Jika sebelumnya kedua part tersebut menggunakan kelir biru, kini menjadi warna hitam. Untuk varian Elixir Dark Silver, masih tetap dipertahankan tanpa adanya perubahan warna apapun.
Rifki Maulana, Manager Public Relation, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Mfg mengatakan kali ini Yamaha kembali ingin memperkenalkan inovasi warna baru melalui peluncuran varian Metallic Blue dan juga Ceramic Grey pada model Yamaha Xmax Connected.
"Karakter warna baru ini sangat mampu merefleksikan aura sporty dan juga premium yang memang diinginkan oleh banyak pengguna Yamaha Xmax Connected,” terang Rifki.
Spesifikasi Yamaha Xmax Connected
Yamaha Xmax Connected dibekali dengan mesin Blue Core 250 cc, 4-katup, berpendingin cairan bertenaga 22,5 dk pada 7.000 rpm dan torsi 24,3 Nm pada 5.500 rpm. Skutik bongsor ini juga mengadopsi teknologi one-piece forged crankshaft yang memiliki rigidity, dan lebih ringan sehingga motor menjadi semakin bertenaga.
Untuk meningkatkan performa berkendara, fitur Traction Control System (TCS) juga disematkan pada motor guna meminimalisir terjadinya slip pada ban belakang saat sedang berakselerasi di permukaan jalan yang licin.
Baca Juga: Rumor Yamaha Mio Terbaru, Begini Gambar Rekayasanya
Harga Yamaha Xmax Connnected
Yanaha Xmax Connected didesain memiliki posisi riding tegak diklaim meningkatkan kontrol serta pandangan baik untuk pengendara. Motor ini juga menghadirkan dua posisi riding rileks dan jok lebar dengan kontur ganda, membuatnya nyaman saat sedang digunakan baik untuk mobilisasi jarak dekat maupun jauh.
Agar sistem pengereman menjadi lebih optimal, Yamaha Xmax Connected turut pula dilengkapi dengan teknologi Anti-lock Braking System (ABS) dan cakram ganda dengan cengkraman yang kuat serta kokoh.
Soal harga Yamaha Xmax Connected saat ini dipasarkan seharga Rp 68.215.000, dan untuk varian Xmax TechMAX seharga Rp 75.610.000.
Baca Original Artikel