POPULAR STORIES

Ada Stasiun Pengisian Daya Untuk Mercedes-Benz Di Plaza Indonesia

Ada Stasiun Pengisian Daya untuk Mercedes-Benz di Plaza Indonesia Previlege Parking with EQ Power Charging di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat.

KabarOto.com - Mercedes-Benz Indonesia menghadirkan Previlege Parking with EQ Power Charging di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat. Tempat ini merupakan fasilitas yang menawarkan 4 ruang parkir dan stasiun pengisian daya (charging bay) di area P2 Plaza Indonesia.

Baca Juga: Mercedes Benz Ajak Konsumen Test Drive Model Terbaru

Kerjasama Mercedes-Benz dan Plaza Indonesia ini merupakan langkah awal untuk mempromosikan infrastruktur kendaraan listrik, dimana terdapat dua pengisi daya Wallbox 3.7 kW dengan koneksi Type 2, yang dirancang khusus untuk memungkinkan pengisian daya secara lebih cepat, aman dan nyaman khusus untuk kendaraan Mercedes-Benz.

Untuk mengisi daya listrik Mercedes-Benz E350 e Plug-in Hybrid dari 20% sampai 100%, butuh waktu 1 jam 50 menit

"fasilitas ini pertama kali diresmikan di Jakarta dan menandai langkah penting dalam strategi kami untuk memberikan solusi bagi mobilitas tenaga listrik di masa depan," papar Roelof Lamberts, Presiden dan CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, saat peresmian di Plaza Indonesia, Senin (24/9/2018).

Di fasilitas ini, untuk mengisi sebuah Mercedes-Benz E 350 e plug-in hybrid dari 20% sampai 100% diperlukan waktu 1 jam dan 50 menit menggunakan pengisi daya Wallbox 3.7 kW.

Stasiun pengisian ini menampilkan keanggunan struktural yang terinspirasi oleh kecemerlangan kendaraan dan dirancang secara khusus bagi konsumen Mercedes-Benz.