POPULAR STORIES

Angka Penjualan Mercedes-Benz Indonesia Kuartal I 2021

Angka Penjualan Mercedes-Benz Indonesia Kuartal I 2021

KabarOto.com - Mercedes-Benz Distribution Indonesia klaimnya mengirimkan 1.235 unit kendaraan pelanggan atau meningkat 48% kepada pelanggan di Indonesia selama semester pertama 2021.

Mercedes-Benz mengklaim berhasil mempertahankan pangsa segmen premium sebesar 41,9%. Seiring dengan permintaan yang tinggi dari para pelanggan Indonesia, C-Class, GLE dan E-Class menjadi model terlaris Mercedes-Benz.

Baca juga: Laporan Penjualan BMW Group Kuartal Pertama 2021

“Permintaan pelanggan mendorong pertumbuhan dua digit kami dari bulan Januari hingga Juni. Perkenalan model-model terbaru seperti New S-Class, A-Class Sedan dan GLA telah meningkatkan minat para pelanggan,” ujar Choi Duk Jun, President Director, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia.

Penjualan kendaraan penumpang Mercedes-Benz dari bulan Januari hingga Juni 2021 diklaim telah menunjukkan minat yang sangat kuat oleh pelanggan terhadap model SUV sebanyak 51%, yang diikuti dengan Sedan sebanyak 43%, serta Van dan Hatchback sebanyak 6%.

Baca juga: Merangkak Naik, Ini Data Penjualan Otomotif Nasional Dari Gaikindo

Ketiga model paling laris terdiri dari C-Class (18%), GLE (15%), dan E-Class (12%). Kinerja sub brand Mercedes-AMG juga menunjukkan tren penjualan positif sebesar 13% dari bulan Januari hingga Juni 2020, model AMG GLE 53 Coupé and AMG G 63 menjadi kontributor utamanya.

“Enam bulan pertama tahun 2021 telah menjadi sebuah tantangan bagi kita semua. Akan tetapi, kami akan tetap optimis dalam beberapa bulan kedepan seiring dengan kami terus melakukan inovasi produk dan layanan kepada pelanggan kami,” tutup Choi Duk Jun.