POPULAR STORIES

Anniversary PIC’up Ke-7 Usung Tema Together We Can, Beginilah Ramainya?

Anniversary PIC’up ke-7 Usung Tema Together We Can, Beginilah Ramainya? Komunitas yang memiliki 106 member ini berharap, dengan perayaan anniversary yang ke-7 ini ke depan anggota PIC’up semakin solid dan kompak. (Foto: KabarOto/Yudi Atmaja)

Komunitas motor Pondok Indah Community untuk persahabatan (PIC'up) merayakan hari bahagianya yang ke-7. Bagaimana pelaksanaan anniversary komunitas motor PIC'up ke-7 ini?

Sabtu (02/1) komunitas motor PIC'up merayakan hari jadinya yang ke-7 di Vila Bowo, Pengasinan Depok, Jawa Barat. Selain untuk merayakan hari ulang tahunnya tersebut momen ini sebagai ajang silaturahmi sesama bikers. Tema yang mereka angkat adalah Together We Can. Tentunya dihadiri oleh ratusan komunitas dari berbagai daerah di Jabodetabek.

"Tujuan acara ini yaitu yang pertama, pada malam hari merupakan hari jadi PIC’up yang ke-7. Dan pada hari ini kita murni untuk mengembangkan setiap komunitas. Agar selalu memperhatikan pihak lain seperti mengadakan santunan-santunan dan baksos dan bencana-bencana lain. PIC'up diharapkan terus bergandeng tangan dan bekerjasama untuk membantu mereka yang memerlukan bantuan," cerita Bro Sartim, Ketua PIC'up.

Komunitas yang memiliki 106 member ini berharap, dengan perayaan anniversary yang ke-7 ini ke depan anggota PIC’up semakin solid dan kompak.

“Semoga dengan acara ini member PIC’up dan semua komunitas semakin kompak dan solid. Harapan ke depan kami ingin membangun komunitas itu lebih baik dan lebih baik lagi di depan masyarakat ataupun di dalam internal komunitas itu sendiri supaya komunitas itu di bangun dengan hati yang tulus dan dari hati nurani bukan hanya sekadar untuk kongkow-kongkow ataupun hanya untuk ngeblar-ngeblar.

Pantuan kabaroto dilokasi, selain hiburan seperti dangdut dan petukaran plakat, santunan. Komunitas motor PIC’up juga memberikan santunan kepada anak yatim untuk warga sekitar dan kurang lebih ada 40 anak yatim.

Baca Juga: