POPULAR STORIES

Aston Martin Luncurkan Mobil 'Super Ringan' Pengganti Vanquish

Aston Martin Luncurkan Mobil 'Super Ringan' Pengganti Vanquish Aston Martin DBS Superleggera (Aston martin)

KabarOto.com - Setelah beberapa waktu sempat menjadi jagoan di lineup super carnya, Aston Martin akhirnya mengganti Vanquish dengan DBS Superleggera terbaru. Prosusen mobil asal Inggris ini mengklaim, mobil barunya tersebut memiliki performa menakjubkan.

Superleggera yang dalam bahasa Italia memiliki arti "super ringan", dipersenjatai dengan mesin V12 twin-turbocharged berkapasitas 5.2 Liter. Dapur pacu berkapasitas besar tersebut, diracik secara spesial oleh tim teknisi Aston Martin sehingga dapat melontarkan tenaga hingga 715 dk.

Tenaga yang cukup buas tersebut, dapat mulai terasa menyentak pada putaran mesin 6.500 rpm. Torsinya pun bukan main besarnya, mencapai 900 Nm yang mulai 'menendang' di antara putaran mesin 1.800 rpm dan 5.000 rpm.

Baca Juga: Ini Dia Koleksi Mobil Mewah Cristiano Ronaldo

Tenaga dan torsi yang melimpah itu, lantas disalurkan ke roda belakang melalui transmisi otomatis delapan percepatan. Aston martin mengatakan bahwa mobil dua pintu tersebut dapat berakselerasi dari posisi diam hingga 100 kpj hanya dalam waktu 3.4 detik.

Bila pengemudi masih memiliki nyali, pedal gas dapat terus diinjak lebih dalam, sehingga mobil tersebut dapat melesat hingga mencapai kecepatan tertinggi 340 kpj.

Bobot ringan yang dimiliki DBS Superleggera berkat penggunaan struktur rangka aluminium, mirip yang digunakan oleh DB11. Selain itu, seluruh bagian bodinya juga dibuat menggunakan serat karbon. Di bagian depan, tampilannya terlihat agresif dengan adanya gril honeycomb berukuran besar, yang diapit oleh lampu depan LED yang berbentuk ramping.

Pengendaliannya juga dikatakan stabil berkat penggunaan perpaduan sistem suspensi double wishbones di bagian depan dan pengaturan multi link di bagian belakang.

Lengkungan fender pada DBS ternyata juga memiliki fungsi aerodinamika, yang dapat mengurangi daya angkat dan membantu stabilitas pada kecepatan tinggi. Serta diffuser ganda bergaya F1 yang membantu menghasilkan downforce tambahan.

Di bagian dalam, terdapat kursi Sport Plus berlapis kulit dan Alcantara, bersama dengan roda kemudi sport yang memiliki desain di bagian atas dan bawah datar.

Pada dashboard terdapat sistem infotainment Mercedes-Benz Comand sebagai standar, layar LCD tersebut juga dapat menampilkan beragam informasi, mulai sistem pemantauan tekanan ban, kamera 360 derajat dan Park Assist.