POPULAR STORIES

Bahaya Sembarang Mencampur Oli Untuk Kendaraan

Bahaya Sembarang Mencampur Oli untuk Kendaraan (Dok. Istimewa)

Kabaroto.com - Produsen pelumas di Indonesia semakin menjamur. Tak heran berbagai jenis oli terbaru muncul di pasaran dengan menawarkan berbagai keunggulan.

Namun faktanya, fungsi oli sendiri melumasi isi dalam mesin agar tetap berjalan mulus, tetap menjadi pendingin mesin, serta meminimalisir gesekan antar logam yang dapat menimbulkan keausan.

Meski fungsi oli sama, namun Assistant Sales Manager Aftermarket AISIN Asia Indonesia, Benny W Liem melarang mencampur oli meskipun penggantiannya dalam kondisi sama-sama baru.

Kalau awalnya pakai oli brand A, kemudian beralih ke brand B dua ini zatnya berbeda, karena sebenarnya kita tidak tahu pakai bahan kimia seperti apa. Ada kemungkinan terjadi reaksi apa kita tidak tahu, karena zat aditifnya berbeda-beda.