POPULAR STORIES

BMW Ungkap 740e IPerformance Yang Akan Debut Di Geneva Motor Show

BMW Ungkap 740e iPerformance yang Akan Debut di Geneva Motor Show BMW 740e iPerformance ditenagai performa motor listrik, baterai, sistem kontrol elektronik dan mesin 2.0 liter turbocharged empat silinder. (Foto: bmwblog.com)

BMW telah mengungkap model BMW 740e iPerformance sebelum mejeng di Geneva Motor Show 2016 Maret mendatang. Ini merupakan mobil pertama yang menerima nama 'iPerformance' adalah Seri 7 versi hybrid.

BMW 740e iPerformance ditenagai performa motor listrik, baterai, sistem kontrol elektronik dan mesin 2.0 liter turbocharged empat silinder dengan semburan tenaga sebesar 326 hp dengan CO2 emisi 43 grams per kilometer dapat berakselerasi ke 100 km/h (62 mph) dalam 5,5 untuk 5.7 detik mengutip laman BMWblog.


Interior BMW 740e iPerformance

Pengisian baterai sendiri akan memakan waktu selama kurang dari 4 jam bahkan bisa lebih cepat jika menggunakan BMW i Wallbox. BMW 740e iPerformance juga dilengkapi dengan Control switch untuk menambah pengalaman dalam berkendara di jalan.

Setelah diperkenalkan di ajang Geneva Motor Show 2016, BMW 740e iPerformance akan meluncur kepasaran pada bulan Juli tahun ini.

Baca Juga:

Berita Terkait

Berita Terkait