Calon Mobil Listrik Baru JMEV Elight, Cari Mitra untuk Masuk Pasar Indonesia

M. Sigit
M. Sigit
Selasa, 12 Agustus 2025
Calon Mobil Listrik Baru JMEV Elight, Cari Mitra untuk Masuk Pasar Indonesia

JMEV Elight (Foto: Sigit/Kabaroto)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KabarOto.com - JMEV Elight muncul di Indonesia, di mana merek asal Tiongkok ini tengah mencari peruntungan untuk memasarkan produknya di Tanah Air.

Li Tao Li, Overseas Regional Manager JMEV mengungkapkan hadirnya merek ini merupakan perkenalan di pasar Indonesia.

"Rencana tahun depan, kami tengah mencari partner untuk bisa memasarkan mobil listrik kami di Indonesia," ucap Li Tao Li saat ditemui di Kemayoran, Selasa (12/8/2025).

Baca juga: iCar V27, Punya Tampilan Mirip dengan SUV Legendaris Land Rover Defender dan Toyota Land Cruiser

Sedan listrik berukuran kompak

Kisaran Harga

Sebagai informasi, JMEV Elight sudah dipasarkan di Singapura harganya mencapai 216.999 dolar Singapura atau sekitar Rp 2,7 miliaran.

Tapi, menurut Li Tao Li menjelaskan bahwa mobil sedan listrik ini dibanderol Rp 400 jutaan, apabila masuk di Indonesia harganya bisa Rp 600 jutaan sudah termasuk pajak.

"Kami mencari partner untuk CKD, untuk membuat harganya lebih terjangkau," jelasnya.

JMEV Elight dilengkapi layar sentuh 14,6 inci

Eksterior dan Interior

JMEV Elight sendiri merupakan sedan listrik berukuran kompak. Dan merupakan hasil kerjasama antara Jiangling Motors Corporation Group dan Renault Group. Rencananya produk-prouknya akan dipasarkan di pasar Asia Tenggara.

Sedan listrik ini memiliki tampilan modern dengan beberapa fitur solid untuk memberikan kesan pertama yang kuat kepada pengemudinya.

Di bagian interior, JMEV Elight dilengkapi layar sentuh 14,6 inci mengintegrasikan sistem infotainment kendaraan, di samping spidometer digital 7 inci. Meskipun ukurannya kompak, sedan ini menawarkan ruang bagasi 410 liter.

Baca juga: Daftar Merek Mobil Terlaris Juli 2025, Suzuki Masuk Tiga Besar

Jarak tempuh sekitar 600 kilometer

Spesifikasi Motor Listrik

Performanya didukung motor listrik tunggal bertenaga 145 dk dengan penggerak roda depan. Teknis ini menjadikan kendaraan memenuhi syarat untuk mendapatkan Sertifikat Kepemilikan (COE) Kategori A, biasanya dikeluarkan untuk mobil yang kurang bertenaga dan umumnya lebih terjangkau.

Baterai 63 kWh-nya menawarkan perkiraan jangkauan hingga 600 km pada siklus uji WLTP, meskipun jangkauan sebenarnya dapat bervariasi tergantung kondisi berkendara.

Meskipun JMEV belum mengungkapkan tingkat pengisian daya maksimum Elight, perusahaan telah mengonfirmasi bahwa pengisian daya dari 30% hingga 80% membutuhkan waktu sekitar 30 menit menggunakan pengisi daya cepat.

Tags:

#JMEV #JMEV Elight #Spesifikasi JMEV Elight

Bagikan

Berita Terkait

Bagikan