POPULAR STORIES

Dovizioso Terkejut Dengan Perkembangan Ducati

Dovizioso Terkejut dengan Perkembangan Ducati Andrea Dovizioso. (foto: NSCS)

Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso mengatakan ia tidak menyangka kegembiraannya terhadap Desmosedici GP miliknya selepas melakukan tes pembukaan MotoGP di Sepang pada pekan lalu.

Dovizioso menikmati kekuatan terhebat Ducati miliknya di tahun 2016, pencapaian dua kali posisi start pertama, satu kali menang, dan selanjutnya empat kali naik podium menuju peringkat kelima di klasemen akhir.

Dovizioso mencetak waktu terbaik keempat selama tiga hari di Malaysia, dan berakhir dua persepuluh detik di atas dari kecepatan Maverick Viñales.

"Saya sangat puas dengan pekerjaan yang kita lakukan dalam tes ini," Dovizioso dilansir GP Update.

"Terlepas dari kondisi cuaca, kami mampu melakukan semua tes yang dijadwalkan, pengecekan dan memperoleh informasi penting bagi perkembangan kami,"

"Saya merasa motor saya lebih bagus dari tahun lalu, sesuatu yang saya benar-benar tidak sangka-sangka, tapi ini semua berkat para mekanik yang telah melaksanakan pekerjaan dengan baik,"

"Kami memiliki dasar yang baik, tapi kami masih harus meningkatkan beberapa karakteristik motor kami, meskipun demikian saya merasa senang ketika meninggalkan Malaysia."

Pengendara penguji Ducati, Casey Stoner mencetak waktu tercepat kedelapan secara keseluruhan, sementara Jorge Lorenzo menempati 10 besar tercepat di tim barunya.