POPULAR STORIES

Enam Skutik Baru Yamaha Gebrak Imos 2016

Enam Skutik Baru Yamaha Gebrak Imos 2016 Board Of director Yamaha Motor Indonesia di IMOS 2016 (Foto : Yudi Atmajaya/KabarOto)

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), menggebrak pameran sepedamotor bertajuk Indonesia Motorcycle Show (Imos) 2016 dengan menghadirkan enam skutik baru.

Keenam model yang di boyong PT Yamaha Indonesia Motor Manucfaturing (YIMM) tersebut adalah Mio M3, Soul GT, Tricity, Xmax, Tmax dan Aerox 155. Beberapa di antaranya resmi diluncurkan. Kehadiran skutik mulai mesin 125cc – 530cc itu memberikan ragam pilihan bagi para pencinta motor berlambang Garpu Tala di Tanah Air.

Menurut Mohammad Masykur, Asisten General Manajer Marketing YIMM, peluncuran unit di sebuah eksibishi seperti ini mencontoh Yamaha Global. Sebelumnya di Intermot 2016, Yamaha Eropa juga melakukan peluncuran beberapa unit sekaligus.

“Gaya peluncuran beberapa motor sekaligus seperti ini mengikuti trend Yamaha Eropa. Strategi marketing kami adalah meluncurkan di pameran pada tahun ini, kemudian baru menjual tahun depan,” kata Masykur di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (2/11/2016).

Memang semua unit sepedamotor yang diluncurkan oleh manufaktur asal Jepang tersebut tidak bisa langsung dibeli oleh pelanggan. Pada unit Mio M3 dan Soul GT yang diklaim telah tersedia di jaringan dealer resmi Yamaha, namun pihaknya belum bisa memberikan harga pasti keduanya.

Pada Yamaha Aerox 155, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru membuka keran inden pada Desember mendatang. Hanya Tricity yang sudah bisa dipesan dan akan dikirim pada akhir tahun ini. Dari keenam motor yang diluncurkan, hanya Tricity yang menarik perhatian dengan penggunaan dua roda pada bagian depan.

Baca juga :