POPULAR STORIES

Gas Motor Anda Berat? Simak Tips Ini!

Gas Motor Anda Berat? Simak Tips Ini! Tips Membuat Tarikan Gas Motor Menjadi Enteng (Foto: Istimewa)

Kabel gas menjadi salah satu komponen vital pada motor anda. Kurangnya perawatan membuat gas motor terasa berat. Untuk itu, kabel gas juga harus dirawat dan diperhatikan dengan baik demi keselamatan dalam berkendara. Yuk simak tips berikut agar gas motor menjadi enteng kembali.

Sebenarnya tak sulit untuk merawat gas motor agar tak berat yakni dengan melumasi kabel gas motor secara teratur menggunakan oli baru. Cara melumasi kabel gas motor pun terbilang gampang. Pertama siapkan kunci pas, lalu geser karet pelindung adjuster jarak main gas. Setelah itu buka adjusternya dengan kunci pas tadi.

Kabel gas motor terletak dalam adjuster tersebut selanjutnya tuang oli pada lubang adjuster hingga penuh dan biarkan surut sendiri. Selanjutnya bro and sist tinggal mengulang berkali kali sampai bro and sist yakin kalau kabel gas sudah terlumasi secara sempurna.

Setelah itu bro and sist tinggal mencoba tarikan gas hingga terasa enteng. Jika sudah pas, rakit adjuster dan setel jarak bebas gas. Kencangkan baut pengunci adjuster lalu tutup kembali dengan karet pelindung adjuster. Pelumasan oli juga menghilangkan karat pada kabel gas sehingga tak mudah putus ketika digunakan berkendara.

Baca Juga: