POPULAR STORIES

Ingin Ciptakan Paguyuban Bikers Depok

Ingin Ciptakan Paguyuban Bikers Depok Ferry, Ketua Umum Syndicate Depok Utara yang akan menciptakan Paguyuban Bikers Depok (Foto: KabarOto/Abdi Kurniawan)

Saat ulang tahun Syndicate Depok Utara ke-8, sang Ketua Umum, Ferry akan menciptakan Paguyuban Bikers Depok yang tujuannya akan menyatukan para all bikers yang ada di Depok. Bagaimana realisasinya ini akan diwujudkan?

Kepada KabarOto, Ferry mengatakan, ke depannya dirinya akan mendirikan paguyuban untuk para bikers yang ada di Depok. Nanti, di sinilah para penunggang akan bersilaturahmi dan akan kopdar setiap hari yang akan ditentukan nantinya.

Tentunya cita-citanya ini akan Ferry wujudkan tidak hanya sekadar seantero bikers Depok, tetapi ia akan mewujudkannya bekerjasama dengan pemerintah kota Depok dan Polres Depok.

"Nah, pemerintah kota Depok yang akan menjadi pembina paguyuban ini. Paguyuban ini resmi keberadaannya dan disyahkan serta dilindungi oleh Polres Depok. Sehingga masyarakat Depok untuk ke depanya tidak perlu ragu kepada komunitas motor yang ada di Depok. Kesan masyarakat yang masih saja negatif kepada para bikers ke depannya akan hilang dengan sendirinya. Karena paguyuban bikers Depok akan merangkul masyarakat untuk mengamankan kota Depok," jelas Ferry.

Seperti yang diberitakan KabarOto sebelumnya, ada beberapa program yang akan dijalani Ferry, Jangka pendek dan jangka menengah. Syndicate akan rangkul pemuda Depok Utara. Program jangka pendek. Ia akan rangkul seluruh pemuda Depok Utara. Syndicate akan memberikan tips-tips mengendarai motor dengan baik dan benar. Memberikan penjelasan pentingnya safety riding untuk para pengendara kendaraan bermotor. Serta pemuda Depok Utara akan diarahkan untuk menjaga keamanan lingkungannya sendiri-sendiri.

"Tugas keamanan kan bukan hanya polisi saja. Tetapi lingkungan agar aman juga harus dijaga oleh warganya masing-masing. Dengan demikian secara perlahan nantinya pemuda Depok Utara akan mengerti dunia motor. Tidak benar bahwa ada anggapan anak motor itu negatif," kata Ferry.

Ia menambahkan, semasa kepemimpinannya kini, tidak ada yang ubah syarat menjadi anggota Syndicate, tetap sama. Yakni, kopdar wajib tiga kali berturut-turut. Anggota Syndicate harus memiliki kelengkapan pengendara motor. Anggota Syndicate harus tertib berlalu lintas dan tertib di dalam masyarakat. dan anggota Syndicate yang baru harus mengikuti touring wajib dengan jarak 10 kilometer.

"Jika filter saringan ini terpenuhi, barulah pengurus Syndicate akan memberikan rompi. Motor Syndicate di sini berbagai macam merek, iya all variant," ungkap Ferry dengan nomor registrasi anggota 129," tutup Ferry mengakhiri wawancaranya.

Baca Juga: