POPULAR STORIES

John Elkann: Ferrari Akan Ikut Kelas Hypercar Di Le Mans 2023

John Elkann: Ferrari akan Ikut Kelas Hypercar di Le Mans 2023

KabarOto.com - Manufaktur supercar asal Maranello, Ferrari, mengabarkan sudah siap meramaikan program Le Mans Hypercar musim balap 2023. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Ferrari chairman John Elkann.

Sebagai wujud terima kasih FIA memberikan kehormatan kepada John Elkann mengibaskan bendera start pada 21 Agustus mendatang. Sedianya melepas 62 mobil balap yang ikut di gelaran ke-89 24 Hours of Le Mans.

Baca juga: Peugeot 9X8 Hypercar Siap Hadapi WEC Le Mans 2022

Yup, Ferrari akan mempersiapkan hypercar untuk ikuti balap ketahanan 24 jam di sirkuit kebanggaan Prancis tersebut. Mobil berlambang Kuda Jingkrak ini memang punya sejarah seru di balapan ketahanan ini ketika ingin membungkam manufaktur Amerika Ford tahun 1965.



Elkann mengatakan menjadi sebuah kehormatan bisa mengibaskan bendera di balapan paling ikonik. "Ferrari punya sejarah dan mengikat di balap ketahanan 24 jam ini, merupakan semangat, kesenangan dan kesuksesan di Le Mans sejak awal 1949."

Baca juga: Ferrari 296 GTB, Imbangi Kemampuan Hypercar

Dirinya menjabarkan bahwa berkat balapan seperti ini lahirlah inovasi, kemajuan teknologi dan keseruan di tingkatan paling tinggi. "Bersamaan dengan ini sehingga keputusan kami untuk kembali menampilkan Ferrari di kelas Hypercar dan di Le Mans tahun 2023."

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Automobile Club de l’Ouest atas pekerjaan luar biasa untuk memulai penyelenggaraan balap ketahanan 24 jam tersebut.