POPULAR STORIES

Klasemen Sementara MotoGP 2019 Usai Balapan Di Catalunya

Klasemen Sementara MotoGP 2019 Usai Balapan di Catalunya  Marc Marquez (Crash)

KabarOto.com - Gelaran MotoGP Spanyol musim 2019 yang berlangsung di Sikuit Catalunya, pada 16 Juni kemarin berjalan dengan seru, khususnya di lap-lap awal. Sampai akhirnya para pembalap unggulan harus mengakhiri lomba karena terjatuh.

Di akhir balapan, pembalap Repsol Honda Marc Marquez berhasil meraih podium juara setelah jauh meninggalkan lawan-lawannya. Posisi Marquez disusul Quartararo di tempat kedua dan Danilo Petrucci berhasil finish di podium ketiga.

Baca juga: MotoGP Catalunya: Marc Marquez Raih Kemenangan Sementara Jorge Lorenzo Terjatuh

Seperti dikutip dari Crash, Marquez yang dijuluki The Baby Alien, berhasil menjadi yang tercepat setelah mencatatkan waktu 40 menit 31,175 detik dalam melahap 24 lap di Sirkuit Catalunya.

Kemenangan itu membuat Marquez semakin nyaman berada di puncak klasemen sementara musim ini setelah mendapatkan tambahan 25 poin dari Sirkuit Catalunya. Secara keseluruhan, Marquez memimpin kejuaraan dengan koleksi 140 poin.

Peraih podium di Catalunya

Andrea Dovizioso, meski gagal finis, masih menempati peringkat kedua. Marquez kini berselisih 37 poin dari Dovizioso (103 poin). Pembalap Ducati itu sejatinya bisa memperkecil jarak poin dari Marquez andaikan menyentuh garis finis di MotoGP Catalunya 2019.

Namun, Dovi hanya unggul dua poin atas Alex Rins (101) yang naik ke posisi tiga setelah berhasil finis keempat pada balapan ini. Kendati demikian, posisi Rins di klasemen sementara pun tak begitu aman karena ada Danilo Petrucci di belakangnya.

Petrucci yang finis di posisi ketiga pada MotoGP Catalunya 2019 mampu mendapatkan tambahan 16 poin. Secara keseluruhan, Petrucci telah mengoleksi 98 poin sehingga hanya berjarak tiga angka dari Rins.

Balapan berjalan dengan seru

Valentino Rossi, yang untuk kali kedua secara beruntun gagal meraih poin, berada di posisi lima dengan 72 angka. Layaknya Dovizioso, Rossi adalah salah satu korban dari kecelakaan beruntun yang dipicu Lorenzo.

Untuk peringkat keenam tak ada perubahan. Tetap dihuni Jack Miller. Peringkat ketujuh sekarang diklaim Fabio Quartararo (51 poin).

Baca juga: Dua Pembalap Muda Indonesia Dominasi Podium Di ATC 2019 Sepang

Takaaki Nakagami naik ke peringkat kedelapan (48 poin), begitu pula Pol Espargaro yang merebut peringkat kesembilan (47 poin), sekaligus menggusur Cal Crutchlow turun ke peringkat ke-10.

Beralih ke klasemen sementara pabrikan, Honda memimpin dengan torehan 146 poin, Ducati mengumpulkan 131 poin, dan Yamaha 108 poin. MotoGP berikutnya bakal dihelat di TT Circuit Assen, Belanda pada 30 Juni mendatang.

Klasemen Sementara

Sumber: MotoGP