POPULAR STORIES

Komunitas Motor FRCT Ajak Bikers Tanam Mangrove

 Komunitas Motor FRCT Ajak Bikers Tanam Mangrove Komunitas motor Family Riders Community Tangerang (FRCT) mengajak seluruh bikers untuk turut serta dalam acara bakti sosial dengan cara menanam pohon atau tanaman mangrove. (Foto Dok FRCT)

Komunitas motor Family Riders Community Tangerang (FRCT) mengajak seluruh bikers untuk turut serta dalam acara bakti sosial dengan cara menanam pohon atau tanaman mangrove. Acara tanam mangrove ini akan diselenggarakan Minggu 27 Desember 2015. Nah untuk lokasinya sendiri komunitas motor FRCT telah menunjuk pesisir pantai Tanjung Burung, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang.Yuk intip aktivitas untuk tanam mangrove tersebut?

Komunitas motor FRCT berinisiatif untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar pesisir pantai, yang sekarang ini sangat memperihatinkan. FRCT memperhatikan keadaan masyarakat pesisir yang semakin hari wilayahnya makin terkikis dengan adanya abrasi pantai.

Tujuan komunitas motor FRCT mengadakan aksi tanam mangrove ini di antaranya adalah, untuk mencegah Erosi dan Abrasi Pantai. Sebagai pencegah dan penyaringan alami. Sebagai tempat hidup hewan dan sumber makanan bagi beberapa jenis satwa. Berperan dalam pembentukan pulau dan menstabilkan daerah pesisir.

Selain itu agar bikers bisa lebih peduli lingkungan sekitar. Menumbuhkan kepedulian warga pada lingkungan.

Untuk rekan bikers yang ingin bergabung dan ikut peduli terhadap lingkungan silakan datang ke alamat tersebut diatas. Mari kita bergabung dengan komunitas motor FRCT untuk ikut menanam dan melestarikan alam Indonesia yang berada di pesisir pantai, dengan serta dalam acara penanaman mangrove dengan motto “Go Green It’s All Family Bikers”.

Baca Juga: