POPULAR STORIES

Lotus Perkenalkan 3 Eleven Di Goodwood Festival Of Speed

Lotus Perkenalkan 3 Eleven di Goodwood Festival of Speed Lotus 3 Eleven diperkenalkan di ajang Goodwood of Speed (Foto: Lotuscar)

Lotus pada penyelenggaraan Goodwood Festival of Speed 2015 (GFoS) memperkenalkan 3-Eleven, penerus dari model 2-Eleven dan merupakan Lotus yang tercepat di jalan umum dan sirkuit.

Sebelum peluncurannya, Lotus menunjukkan kotak kayu besar dengan tulisan ‘It’s not for you’ dan berhasil menarik perhatian banyak pengunjung GFoS saat kemudian CEO Lotus, Jean-Marc Gales mengemudikan mobil baru tersebut keluar dari 'kotaknya'.

Jean-Marc saat itu menuturkan kepada pengunjung, tak ada tempat yang lebih baik selain Goodwood untuk memamerkan mobil yang baru-terutama Lotus tercepat yang pernah ada. Untuk membuat Lotus yang lebih baik Anda harus membuatnya lebih ringan dan lebih cepat dan hal itulah yang didapat dari 3-Eleven.’

Dijual pada tahun depan, 3-Eleven dibanderol £82,000 untuk versi jalan raya dan £115,200 untuk versi sirkuit serta dapat berlari dari 0-100kpj dibawah 3 detik. Kecepatan maksimal mencapai 289kpj atau 180 mil per-jam dengan mesin V6 3.500cc supercharger seperti Exige S dan Evora 400 yang dapat mengeluarkan tenaga sebesar 450bhp dan berat total dibawah 900kg untuk versi sirkuit untuk versi jalan raya.

Seperti yang dikutip dari lotuscar.com, Lotus mengatakan mobil ini lebih cepat memutari sirkuit tes Hethel-dan selisih 10 detik untuk versi sirkuitnya. Jean-Marc, juga mengatakan bahwa hanya 311 unit 3-Eleven yang akan diproduksi Model 3-Eleven untuk versi jalan raya akan mendapat transmisi manual 6 percepatan dan untuk versi sirkuit akan mendapatkan transmisi sekuensial 6 percepatan. Kedua versi mobil juga dilengkapi dengan LSD.

Baca Juga: