POPULAR STORIES

Marquez Buktikan Ketangguhannya Sebagai Juara Di MotoGP Jepang 2019

Marquez Buktikan Ketangguhannya Sebagai Juara di MotoGP Jepang 2019 Marc Marquez juarai MotoGP Jepang

KabarOto.com - Balapan MotoGP 2019 yang berlangsung di Sirkuit Motegi, Jepang, Minggu (20/10) seakan menjadi ajang pertunjukkan ketangguhan Marc Marquez.

Pembalap yang resmi meyandang gelar juara dunia 2019 tersebut, berhasil memenangkan perlombaan di Jepang dengan mudah.

Baca Juga: Tunggangi Yamaha YZF-R3, Pembalap Muda Faerozi Siap Ikuti World Supersport 300 Qatar

Mengawali balapan dari posisi terdepan, sejak awal lampu start padam, Marquez langsung melesat meninggalkan lawan-lawannya. Di tikungan ketujuh, Marquez kemudian disalip Quartararo.

Dovizioso berhasil finis di posisi tiga

Namun, Marquez tidak begitu saja memberikan posisinya kepada Quartararo. Tanpa butuh waktu yang lama, Marquez kembali memimpin saat berhasil menyalip di tikungan sepuluh.

Hingga beberapa lap berjalan, rider tim Repsol Honda tersebut terus mempertahankan posisinya. Bahkan, ia sempat memperlebar jarak dengan Quartararo hingga lebih dari 1 detik.

Bahkan, saat balapan menyisakan sembilan lap, Marquez sudah unggul 2,5 detik di depan Quartararo. Pada perebutan posisi ketiga, Andrea Dovizioso dan Maverick Vinales bersaing dengan ketat.

Rossi harus terjatuh saat balapan menyisakan 4 lap

Sebelumnya keduanya terlihat berebut posisi dengan Jack Miller dan Franco Morbidelli. Dovizioso pun berhasil unggul kurang dari 0,2 detik atas Vinales saat balapan menyisakan empat lap. Hingga balapan berakhir, Dovizioso berhasil finish di urutan ketiga.

Baca Juga: Klasemen Sementara MotoGP 2019 Usai Balapan Di Thailand

Nasib sial dialami pembalap Yamaha Valentino Rossi. Setelah sempat tercecer diurutan 14 sejak belapan dimulai, secara perlahan ia berhasil mendahului pembalap di depannya.

Hingga akhirnya ia berhasil berada di posisi sebelas. Sayang, di lap menjelang balapan usai, ia mengalami kecelakaan. Dengan hasil MotoGP Jepang 2019 ini, membuat The Baby Alien akhirnya sukses meraih kemenangan keempat beruntun di musim ini.

Hasil MotoGP Jepang 2019:

1. M. MARQUEZ 42 menit 41,492 detik
2. F. QUARTARARO +0.870 detik
3. A. DOVIZIOSO +1.325 detik
4. M. VINALES +2.608 detik
5. C. CRUTCHLOW +9.140 detik
6. F. MORBIDELLI +9.187 detik
7. A. RINS +9.306 detik
8. J. MIR +10.695 detik
9. D. PETRUCCI +14.216 detik
10. J. MILLER +18.909 detik