POPULAR STORIES

Max Verstappen Menolak Daniel Ricciardo Bertanggung Jawab Uji Simulator Sepenuhnya

Max Verstappen Menolak Daniel Ricciardo Bertanggung Jawab Uji Simulator Sepenuhnya Dok : F1

KabarOto.com - Max Verstappen tidak ingin pembalap lain bertanggung jawab atas simulator Red Bull Racing untuk Formula 1 2023. Di mana tugas itu seharusnya dipegang oleh pembalap cadangan, Daniel Ricciardo.

"Saya pikir simulator kami adalah salah satu terbaik. Kami memasukkan data dari mobil yang kami kumpulkan di lintasan, meskipun hubungan antara simulasi dan kenyataan tidak sempurna,” ujar Verstappen.

Baca juga: Ini Tampilan Livery VF23 MoneyGram Haas F1 2023

Max Verstappen dan Daniel Ricciardo pernah satu tim pada 2018.

Verstappen tidak ingin pembalap penguji melakukan simulasi, seperti di tim lain. Pembalap Belanda ingin melakukannya sendiri karena menurutnya setiap orang memiliki gaya mengemudi masing-masing.

Ricciardo memutuskan hiatus semusim dari F1, setelah McLaren memilih untuk melanjutkan tim bersama Oscar Piastri. Ia berperan sebagai pembalap cadangan, dan mendapat akses simulator agar tetap berhubungan dengan F1, masukannya pun dianggap sangat membantu bagi strategi tim.

Baca juga: Sambut F1 2023, Alfa Romeo Stake Kolaborasi Dengan Boogie

Ricciardo pindah ke Renault sebelum akhirnya ke McLaren pada 2021.

Selain itu, Verstappen mengatakan bahwa latihan di simulator membuatnya tetap bugar sebelum musim F1 2023 dimulai. "Itu membantu saya tetap bugar, Anda tidak dapat melakukan lebih banyak hal di waktu musim dingin, dan harus berada di rumah, ditambah lagi, saya sangat menikmati sim racing,” jelas juara dunia dua kali itu.