POPULAR STORIES

Mobil BMW Kini Sudah Bisa Dibeli Dari Pemesanan Online

Mobil BMW Kini Sudah Bisa Dibeli Dari Pemesanan Online BMW luncurkan sistem pemesanan baru produknya melalui online. (Foto: utocar.co.uk)

BMW secara resmi meluncurkan sistem baru dalam penjualan produknya yaitu dengan sistem online. Memang di zaman sekarang perkembangan teknologi semakin pesat. Diklaim dengan menggunakan sistem pemesanan online, konsumen hanya membutuhkan waktu 10 menit dalam proses pembelian produk BMW.

Mengutip laman Autocar, Layanan pemesanan online BMW dapat dirasakan pertama kali oleh pasar Inggris dengan bekerjasama oleh 137 dealer. Pemesanan online BMW memnungkinkan konsumen bisa melakukan pembelian di setiap waktu. Bahkan dalam situs online konsumen bisa dengan mudah mendapatkan informasi mulai dari spesifikasi kendaraan, pembayaran, serta pengiriman yang semuanya dilakukan secara online.

"Sepuluh tahun yang lalu pelanggan pergi ke dealer rata-rata 4,5 kali sebelum membeli mobil.Sekarang ini hanya 1,5 kali. Jadi kita sudah tahu ada sejumlah besar penelitian sedang dilakukan secara online - lebih dari 90% dari pembeli melakukan persiapan untuk membeli suatu produk." ujar Ian Robertson global boss of sales and marketing BMW.

BMW meluncurkan sistem online tersebut dengan tujuan untuk memudahkan konsumen sehingga lebih efesien waktu, tanpa harus mendatangi dealer yang ada. Konsumen juga dapat mengetahui secara detail kapan waktu pengiriman produk BMW ke tangan mereka. Konsumen hanya perlu mengikuti langkah langkah yang ada dalam sistem pemesanan online.

Baca Juga:

Berita Terkait

Berita Terkait