POPULAR STORIES

Mobil Listrik Uniti One Yang Imut Bisa Tempuh Hingga 300 Km

Mobil Listrik Uniti One yang Imut Bisa Tempuh Hingga 300 Km Foto: Autoexpress

KabarOto.com – Uniti sebagai salah satu produsen mobil listrik asal Swedia terungkap dalam versi produksi, kendaraan yang didanai secara Crowdfunding ini dikerjakan sesuai konsep yang dipamerkan tahun lalu dan akan dijual mulai dari £ 15.100 atau sekitar Rp 269 jutaan. harga tersebut termasuk subsidi pemerintah sebesar £ 3.500 atau sekitar Rp 62 jutaan. Pengiriman mobil listrik perkotaan ini diharapkan mulai dilakukan pada pertengahan tahun 2020.

Secara tampilan, bentuk eksterior mobil listrik imut ini sebagian besar sama dengan bentuk konsepnya, namun dengan beberapa perombakan di bagian interiornya.

Peralatan standar termasuk LED DRL, electric mirror, electric panoramic sunroof, tinted electric windows, heated front windscreen, dan kamera belakang. Sedangkan di bagian interior, terdapat sistem pencahayaan ambient kabin yang bisa disesuaikan, sistem infotainment layar sentuh berukuran besar di samping kiri dan kanan intrument cluster, dan pilihan warna jok gelap maupun terang.

Menariknya, tata letak bangku dibuat 3 kursi dimana terdapat satu bangku di bagian depan untuk pengemudi dengan setir di tengah dan 2 kursi belakang yang bisa dilipat untuk membawa 2 penumpang. Tata letak bangku 3 kursi tersebut membuat mobil listrik kecil ini memiliki kapasitas penyimpanan 760 liter dengan melipat bangku penumpang belakang.

Duduk di bangku pengemudi, terdapat layar instrument cluster digital di tengah dengan layar infotainment untuk mengatur multimedia di sebelah kanan dan layar navigasi di sebelah kiri.

Baca juga: Platform Baru TNGA-B Untuk All New Toyota Yaris

Uniti One akan menawarkan setir dengan fitur pemanas, sistem udio premium dengan enam speaker dan amplifier, serta sistem penghindaran tabrakan MobilEye 6 sebagai paket opsional untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih aman dan menyenangkan.

Sebagai mobil listrik, Uniti One tersedia dengan 2 pilihan paket baterai. Model entry-level dilengkapi dengan baterai kecil 12 kWh yang dapat menempuh jarak 150 km dalam sekali pengisian daya penuh, sedangkan untuk model yang dibekali baterai 24 kWh dapat menempuh jarak hingga 300 km. Bobot total yang hanya dikisaran 600 kg membuat baterai listrik ini sanggup mencapai jarak tempuh tersebut.

Kedua baterai tersebut memberikan daya ke motor listrik yang memiliki output tenaga 67 dk dan torsi maksimal 85 Nm, output motor listrik yang terpasang di belakang mobil mampu membawa mobil berakselerasi dari kecepatan 0 ke 100 kpj dalam waktu 9,9 detik dan sanggup mencapai kecepatan tertinggi 120 kpj.

Baterai Uniti One telah dirancang untuk mendukung pengisian daya 50 kW yang dapat menambah jarak 100 km dalam 10 menit. Sementara pada model 24 kWh, dibutuhkan waktu 17 menit untuk mengisi daya dari 20 hingga 80 persen melalui pengisi daya 50 kW.

Sekilas mengenai Uniti, merupakan perusahaan yang didirikan pada tahun 2015 sebagai proyek penelituan Lund University di Swedia. Perusahaan ini telah memperluas operasinya, salah satunya pengembangan mobil listrik imut Uniti One yang dilakukan di Norfolk, Inggris. Hingga akhirnya perusahaan ini berencana untuk membangun pabrik perakitan yang berbasis di Inggris. (Nora Dian Pratama)

Berita Terkait

Berita Terkait