POPULAR STORIES

New Ford Everest Terbakar Dan Meledak Saat Jalani Sesi Test Drive

New Ford Everest Terbakar dan Meledak Saat Jalani Sesi Test Drive New Ford Everest Terbakar dan Meledak Saat Jalani Sesi Test Drive. (Foto: autoevolution.com)

Kejadian mengerikan terjadi menimpa seorang wartawan otomotif di Australia. Wartawan yang berniat untuk melakukan sesi test drive pada mobil Ford Everest terbaru rakitan Thailand itu malah mengalami kebakaran dan disusul dengan ledakan.

Kesialan ini menimpa seorang wartawan lokal bernama Peter Barnwell , jurnalis malang tersebut yang mengaku sedang menjalankan unit test drive dengan perlahan dan kecepatan konstan. “Kemudian saya sempat berhenti, tiba-tiba saja api keluar dari bawah kap mesin,” ucap Peter. Kejadian itu terjadi sore hari di Selasa (1/12).


Tim pemadam sedang memadamkan api dari mobil New Ford Everest yang Terbakar dan Meledak

Peter mengaku saat mengemudikan mobil tersebut, ia melihat lampu peringatan muncul di panel instrumen. Tak lama, layar mati dan mesin berhenti. Kemudian api mulai meledak keluar dari mesin dan menyebar cepat melalui kabin serta bagian belakang.

Menurut laporan dari laman Carscoops, tim pemadam kebakaran baru datang 5 menit berselang dan api telah membakar hampir seluruh bagian mobil. Butuh sekitar 20 menit untuk memadamkan Si jago Merah yang melahap Ford Everest 2016 tersebut.


Sisa dari mobil New Ford Everest yang Terbakar dan Meledak setelah berhasil dipadamkan

Penyebab pasti dari kebakaran hingga kini masih menjadi misteri. Hal ini menjadi sebuah PR penting bagi Ford, kemungkinan ada sistem kelistrikan yang salah di dalamnya. Penarikan kembali bisa menjadi solusi terbaik. Jika itu terjadi, maka lebih dari 1000 unit model Ford Ranger juga harus ditarik karena menggunakan mesin yang sama dan eletricals.

Pihak Ford Australia sedang melakukan penyelidikan untuk mencari penyebab kebakaran yang menimpa mobil anyar mereka. Hingga nanti didapat hasilnya baru akan diungkap ke publik. Mereka menyatakan siap recall jika ditemukan kesalahan pada mobil. Tapi itu akan menunggu hasil penyelidikan.

Baca Juga: