POPULAR STORIES

New Honda Freed Resmi Meluncur, Hadir Dalam 3 Versi Berbeda

New Honda Freed Resmi Meluncur, Hadir Dalam 3 Versi Berbeda New Honda Freed hadir dalam tiga versi berbeda yakni Freed, Freed+ dan Spesial, mobil ini dibanderol mulai dari Rp 242 juta hingga Rp 354 juta. (Foto:Paultan.org)

Honda Motor Co Ltd secara resmi meluncurkan Honda Freed terbaru di Jepang. Honda Freed terbaru ini hadir dalam tiga versi berbeda yakni Freed, Freed+ dan Spesial untuk kebutuhan khusus. Untuk versi Freed standar tersedia tiga baris tempat duduk sementara Freed+ mengusung dua baris tempat duduk sementara Freed dengan kebutuhan khusus hadir dengan akses menggunakan kursi roda.

Selain itu Honda juga menyatakan, Honda Freed terbaru hadir dalam 16 varian yang berbeda demi memenuhi beragam kebutuhan konsumen Jepang. Honda Freed terbaru memiliki tema desain "Dinamisme dan Fungsionalitas" seperti dikutip dari laman Paultan.

Honda Freed terbaru diklaim lebih luas serta dilengkapi teknologi canggih seperti ”Honda SENSING” Advanced Driver-Assistive System, yang berfungsi untuk meningkatkan kenyamanan dalam berkendara. Di bagian interior, Honda Freed terbaru juga dilengkapi Smart Entry, Honda Internavi system (varian terntentu), Traffic Signal Prediction System (TSPS).

Di segi tenaga, Honda Freed terbaru didukung mesin bensin 1.5 liter direct-injection empat silinder DOHC i-VTEC dikombinasikan ke CVT. Ada juga versi hybrid yakni 1.5 litre Atkinson cycle empat silinder DOHC i-VTEC dikombinasikan ke transmisi 7 percepatan dual-clutch dan motor listrik.

Honda Freed terbaru dibanderol mulai dari 1,880,000 yen atau setara Rp 242 juta hingga 2,748,200 yen setara Rp 354 juta. Honda Freed terbaru juga memiliki berbagai pilihan warna seperti Blue Horizon Metallic, Citron Drop, Cobalt Blue Pearl, Premium Deep Ross Pearl, Mandarin Gold Metallic, White Orchid Pearl, Lunar Silver Metallic, Modern Steel Metallic and Crystal Black Pearl.

Baca Juga:

Berita Terkait

Berita Terkait