POPULAR STORIES

Personil Pas Band, Sandy Dan Yukie Kupas Tentang Kode Cowo

Personil Pas Band, Sandy dan Yukie Kupas Tentang Kode Cowo Yukie ( tengah), dan Sandy ( kanan) PAS Band (foto:Alif Sowandono/KabarOto)

Sandy Andarusman dan Yukie Arifin, dua personil PAS Band, berbagi pengalaman dan mengupas Tentang Kode Cowo di acara Kode Cowo Toolbox yang digelar oleh U mild di kawasan Miko Mall, Kopo, Bandung pada 18/12 2015 lalu. keduanya hadir untuk mengupas habis tentang Kode Cowo atau sekumpulan peraturan tidak tertulis dalam Keseharian mereka yang menjadi kunci untuk mempererat solidaritas di antara mereka.

“Saya kenal Yukie sudah lebih dari 15 tahun. Tanpa kami berdua sadari, saya dan Yukie punya ‘peraturan’ tidak tertulis yang membuat kami tetap solid. Peraturan-peraturan ini cukup sederhana, seperti ‘Selalu Siap Bantu Teman’ atau ‘Jabat Tangan Lebih Dari Tanda Tangan’. Peraturan atau kode inilah yang diterjemahkan menjadi Kode Cowo oleh U Mild,” kata Sandy, drummer PAS Band.

Beberapa Personil PAS Band hibur pengunjung Kode Cowo ToolBox di Bandung (foto:Alif Sowandono/KabarOto)

Beberapa Personil PAS Band hibur pengunjung Kode Cowo ToolBox di Bandung (foto:Alif Sowandono/KabarOto) 

Senada dengan Sandy, Yukie pun mengungkapkan bahwa Kode Cowo sangat dekat dengan keseharian cowo. “Empat bulan lalu saya mengalami kecelakaan tabrak lari saat menuju Tasikmalaya untuk manggung, untungnya ada seorang bikers yang melihat saya dan mau mengantarkan saya ke tempat manggung. Bagi saya tindakan si bikers ini sejalan dengan Kode Cowo ‘Selalu Siap Bantu Teman’, karena cowo harus siap membantu siapa saja yang sedang dalam kesusahan,” ujar Yukie. 

Sandy dan Yukie mengamini bahwa persahabatan cowo memang menjadi unik karena adanya peraturan-peraturan tidak tertulis ini. Di penutup acara keduanya sempat menyanyikan beberapa lagu PAS band untuk para pengunjung yang hadir di Kode Cowo Toolbox.

Baca juga: