POPULAR STORIES

Puluhan Ribu Pencinta Motor Akan Berkumpul Di Asean Bikers Gathering 2019

Puluhan Ribu Pencinta Motor Akan Berkumpul di Asean Bikers Gathering 2019 Gunadi, Mewakili Bikers United sebagai penyelenggara acara Asean Bikers Gathering 2019.

KabarOto.com - Buat Anda yang mengaku bikers sejati, siap-siap. Karena sebentar lagi ada hajatan besar bernama Asean Bikers Gathering 2019. Event yang melibatkan semua jenis motor ini akan berlangsung di Ancol, Jakarta Timur 20-21 Juli 2019 mendatang.

Rencananya seluruh bikers dari berbagai daerah di Indonesia dengan beragam jenis motor dan mesin akan berkumpul jadi satu. Selain itu, bikers-bikers dari mancanegara mulai dari Malaysia, Laos, Vietnam, Brunei Darusallam, Thailand dan Timor Leste akan hadir di acara itu.

Baca Juga: Ratusan Bikers Bakal Kawal Jokowi Touring Di Kalimantan

Gunadi, Pengarah Asean Bikers Gathering 2019 mengatakan, persiapan sampai sejauh ini sudah 50% dan dia menyatakan sudah siap untuk menyelenggarakan hajat ini. "Kita harus siap,karena pertemuan ini nantinya banyak manfaat untuk para bikers," terangnya di Menara 165, Jakarta Selatan.

Acara Road to Asean Bikers Gathering 2019.

Di Asean Bikers Gathering 2019 ini nantinya akan ada silaturahmi antar bikers dan juga ada konferensi di mana akan dibahas mengenai problematika yang terjadi di kalangan bikers misalnya tentang pembahasanmotor masuk jalan tol, surat perizinan untuk bikers yang melakukan riding ke luar negeri dan perundingan-perundingan antar bikers dari negara-negara di Asean.

Hasilnya nanti akan kita berikan ke government-government di negara-negara Asean. Rencananya RI1 dan RI 2 serta jajaran menterinya akan hadir di acara kami, ya semoga lancar, doakan. Salah satu Menteri Malaysia yang gemar motor juga rencananya akan hadir, pejabat di Brunei juga konfirmasi mau hadir," terang Gunadi.

Acara yang diselenggarakan oleh Bikers United ini rencananya akan dihadiri oleh sekitar 10 ribu bikers akan hadir di Aacaranya. "Saya yakin sekitar 10 ribu bahkan lebih akan hadir, karena komunitas di Indonesia ini kan banyak, mulai dari motor mesin kecil sampai mesin besar akan berkumpul, optimis lah," terangnya.

Baca Juga: Umumkan Kegiatan Sosial, Bikers Tangerang Selatan Adakan Kopdar Gabungan

Karena yang menggelar acara ini adalah Bikers United yang merupakan wadah para bikers se Indonesia, maka tidak ada logo komunitas atau lainnya pada banner atau backdroop, yang ada hanya Bikers United dan juga sponsor serta media partner. "Yang ada hanya Bikers United, tidak ada logo komunitas paling ada sponsor," tutup Gunadi.

Berita Terkait

Berita Terkait